Suara.com - Persiapan Timnas Indonesia menuju Piala AFF 2024 menemui kendala serius dengan absennya beberapa pemain kunci. Masalah ini menjadi perhatian media asing, termasuk dari Vietnam.
Hingga kini, sudah ada empat pemain yang dipastikan absen membela Skuad Garuda akibat cedera. Mereka adalah Dzaky Asraf, Made Tito, Arsa Ahmad, dan Alfan Suaib.
Nama terakhir, yang merupakan bek Persebaya Surabaya, baru saja masuk daftar pemain cedera, sehingga harus mengubur mimpinya tampil di ajang dua tahunan ini.
Tidak hanya masalah cedera, tiga pemain abroad, yakni Ivar Jenner, Rafael Struick, dan Justin Hubner, juga diragukan bisa bergabung tepat waktu.
Rafael bahkan disebut hanya akan dilepas oleh klubnya jika Indonesia berhasil melaju hingga babak semifinal atau final.
Dengan absennya tujuh pemain tersebut, Shin Tae-yong harus memutar otak untuk mengatur strategi.
Situasi ini menjadi sorotan media Vietnam, Soha.vn, yang menyebutkan bahwa absennya sejumlah pemain ini membuat pelatih kepala Indonesia kesulitan menyusun skuad utama.
"Jumlah tersebut bisa saja bertambah dalam beberapa hari ke depan dan pelatih Shin Tae-yong mungkin akan kesulitan besar dalam menata skuad, apalagi dalam konteks pertandingan Piala AFF dengan kepadatan yang cukup tinggi," tulis Soha.
Saat ini, Timnas Indonesia hanya memiliki 23 pemain yang tersedia, dengan empat di antaranya berposisi sebagai penjaga gawang.
Baca Juga: Here We Go! Mees Hilgers: Pemain Ini Siap Bela Timnas Indonesia
Artinya, Shin Tae-yong hanya bisa mengandalkan 19 pemain outfield untuk berlaga.