Shin Tae-yong: Lihat Sendiri Elkan Baggott Bagaimana

Senin, 02 Desember 2024 | 10:30 WIB
Shin Tae-yong: Lihat Sendiri Elkan Baggott Bagaimana
Shin Tae-yong dan Elkan Baggott. (Instagram/@shintaeyong7777)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dugaan ini diperkuat oleh laporan yang menyebutkan Elkan Baggott sedang berlibur bersama pasangannya.

Pernyataan Shin Tae-yong kala itu menambah panas situasi.

Sang pelatih memberikan komentar yang menyiratkan adanya ketidakpuasan terhadap sikap Elkan.

STY bahkan meminta media untuk mencari tahu sendiri tentang alasan di balik absennya pemain tersebut.

"Tentang Elkan, mungkin dari media Indonesia bisa mengikuti jadwal (klub) atau kelakuan Elkan seperti apa bisa cari tahu sendiri. Lalu, bisa dilihat sendiri Elkan bagaimana," kata Shin Tae-yong saat itu.

Kasih kode ke Marselino Ferdinan

Marselino Ferdinan. (Alvian/suara.com)
Marselino Ferdinan. (Alvian/suara.com)

Timnas Indonesia mencatat sejarah penting dengan kemenangan 2-0 atas Arab Saudi dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Keberhasilan ini mengokohkan posisi Indonesia di peringkat ketiga klasemen sementara Grup C, membuktikan kekuatan skuad Garuda di level internasional.

Prestasi tersebut menjadikan Indonesia sebagai tim Asia Tenggara dengan perolehan poin tertinggi di babak ketiga kualifikasi.

Baca Juga: Jurnalis Belanda: Pemain Naturalisasi Jadi Agen Timnas Indonesia

Dalam enam pertandingan, skuad asuhan Shin Tae-yong telah mengumpulkan enam poin, melampaui capaian Vietnam di edisi 2022 dan Thailand pada 2018.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI