Suara.com - Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca sebelumnya sempat menghadiri undangan FC Tokyo. Hal ini jadi tanda Rizky Ridho akan abroad?
Via Instagram pribadinya, Prapanca mengabarkan bahwa dirinya telah memenuhi undangan dari Presiden FC Tokyo, Ogane Naoki.
Bos tim Macan Kemayoran itu terbang ke Jepang dan menyaksikan pertandingan langsung FC Tokyo.
"Terima kasih Mr. Ogane Naoli FC Tokyo atas undangannya untuk menyaksikan pertandingan hari ini. 3 poin hari ini," tulisnya.
Menariknya selang sebulan Prapanca menghadiri undangan dari FC Tokyo, klub Jepang tersebut berminat untuk mendatangkan satu pemain Persija.
Adalah Rizky Ridho yang dirumorkan menarik minat klub berjuluk The Gas Men tersebut.
"FC Tokyo tertarik pada bek tengah timnas Indonesia, Rizky Ridho. Ada juga Sei Muroya dari Hannoverd dan striker Timy Thiele dari divisi tiga Jerman. Belum ada rencana pasti terungkap mengenai Ridho," tulis laporan @FCtokyoEn.
Menarik untuk ditunggu apakah kedatangan Prapanca sebelumnya memang ada kaitannya dengan rumor Rizky Ridho yang dilirik FC Tokyo.
Adapun Ridho sendiri sebelumnya menegaskan tidak menutup peluang untuk berkarier di luar negeri atau abroad.
Baca Juga: Jurnalis Belanda: Pemain Naturalisasi Jadi Agen Timnas Indonesia