Paling Senior di Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, Asnawi Mangkualam Beri Respons

Arif Budi Suara.Com
Sabtu, 30 November 2024 | 17:05 WIB
Paling Senior di Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, Asnawi Mangkualam Beri Respons
Asnawi Mangkualam (Instagram/asnawi_bhr)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia didominasi oleh pemain U-22 untuk Piala AFF 2024. Namun, ada satu nama senior yang dipanggil Shin Tae-yong yakni Asnawi Mangkualam.

Shin Tae-yong sudah mengumumkan daftar pemain untuk timnas Indonesia di Piala AFF 2024. Jebolan timnas U-20 banyak disertakan oleh pelatih asal Korea Selatan itu.

Juru latih 54 tahun ini mengkombinasikan skuadnya dengan nama-nama andalan seperti Marselino Ferdinan, Pratama Arhan, dan Asnawi Mangkualam.

Nah, Asnawi sendiri merupakan pemain yang usianya paling tua di skuad Garuda, yaitu 25 tahun. Artinya ia menjadi pemain paling senior.

Baca Juga: Mees Hilgers: Saya Tidak Menyesali Pilihan Itu

Situasi itu membuat Asnawi menegaskan bakal membantu rekan-rekannya untuk beradaptasi karena ia sudah berpengalaman dilatih oleh Shin Tae-yong.

"Tentunya saya sebagai salah satu pemain senior di Piala AFF nanti," ucap Asnawi kepada awak media di Thailand.

"Saya akan membantu tim dan rekan-rekan karena banyak pemain muda. Tentunya saya akan berusaha membantu mereka buat beradaptasi," lanjutnya.

Menurut mantan pemain PSM Makassar ini, timnas Indonesia bakal bersaing di Piala AFF 2024, walaupun didominasi pemain muda.

"Beberapa pemain yang dipanggil saya lihat sangat bagus dan punya kualitas. InsyaAllah kita nanti bisa bersaing di ASEAN Cup nanti walau bermain dengan banyak pemain U-22," tegasnya.

Baca Juga: Shin Tae-yong: Ada Hokky Caraka, Tidak Masalah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI