Suara.com - Pemain Keturunan Timnas Indonesia, Calvin Verdonk optimis peluang Indonesia melaju ke Piala Dunia 2026, meskipun tantangan besar menanti di sisa pertandingan kualifikasi. Bahkan Calvin Verdonk sampai 'minta bantuan' Jepang untuk mewujudkan hal itu.
Dalam wawancara bersama media Belanda ForzaNEC, Verdonk memaparkan pandangannya bahwa Timnas Indonesia masih memiliki peluang besar untuk bersaing.
Dengan dua pertandingan kandang dan dua laga tandang yang tersisa, ia percaya momentum tersebut bisa dimaksimalkan, terutama pada laga pamungkas melawan Jepang pada 10 Juni 2025.
Pemain berdarah Belanda ini mengisyaratkan bahwa duel melawan Jepang bisa menjadi momen krusial.
Baca Juga: Bocoran Orang Dalam: Rizky Ridho Habis Dimaki-maki Shin Tae-yong
Harapannya, Jepang yang kemungkinan telah mengamankan tiket ke Piala Dunia 2026 akan menurunkan skuad alternatif, membuka peluang lebih besar bagi Indonesia untuk mencuri poin.
"Mudah-mudahan Jepang sudah mengetahuinya mereka lolos ke Piala Dunia 2026. Sehingga mereka bisa memainkan tim B di sana," ujar Verdonk.
Tim asuhan Shin Tae-yong saat ini berada di Grup C pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Jadwal berikutnya adalah laga tandang melawan Australia pada 20 Maret 2025.
Setelah itu, Timnas Indonesia akan menghadapi Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada 25 Maret 2025, dilanjutkan pertandingan melawan China di lokasi yang sama pada 5 Juni 2025.
Baca Juga: Mau Geser Maarten Paes dari Kiper Utama Timnas Indonesia? Nadeo Argawinata cs Harus Lakukan Ini
Sisa pertandingan ini menjadi ujian berat bagi Timnas Garuda.
Namun, dengan dukungan penuh dari publik Tanah Air, perjuangan untuk mencetak sejarah baru di kancah sepak bola dunia tetap terbuka lebar.