Suara.com - Pengamat sepak bola Malaysia, Zakaria Rahim mewanti-wanti agar Harimau Malaya tidak meniru langkah timna Indonesia di ajang Piala AFF 2024.
Timnas Indonesia mengambil langkah kejutan karena memakai pemain U-22 untuk Piala AFF 2024. Selain itu, ada beberapa nama senior seperti Asnawi Mangkualam.
Melihat hal tersebut, pengamat Malaysia Zakaria Rahim menyebut bahwa timnas Malaysia tidak boleh mengikuti langkah Shin Tae-yong.
Sebab, level skuad Garuda dianggap sudah lebih tinggi ketimbang Malaysia. Memang tim Merah Putih sedang berjuang di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Baca Juga: Media Thailand Akui Negaranya Sudah Bukan Raja ASEAN, Efek Timnas Indonesia?
"Saya sudah lihat daftar pemain timnas Indonesia. Mereka hanya memanggil beberapa pemain dari tim utama, mayoritas dari U-22," ucap Zakaria dikutip dari Soha.vn.
"Tapi jangan tiru timnas Indonesia. Mereka tidak menurunkan skuad terbaiknya untuk Piala AFF karena mereka banyak bermain di level Asia," sambungnya.
Walau begitu, Zakaria membeberkan bahwa FAM akan kesulitan untuk membujuk klub Malaysia agar melepas pemain terbaiknya membela Harimau Malaya di Piala AFF 2024 karena kompetisi tidak libur dan tak masuk kalender FIFA.
"Saya tidak heran jika ada klub yang tidak melepas pemain, tapi kita harus berusaha semaksimal mungkin untuk memanggil bintang terbaik yang kita punya di Piala AFF ini," tegasnya.
Adapun di Piala AFF 2024, Malaysia tergabung di Grup A bersama Thailand, Singapura, Kamboja, serta Timor Leste.
Baca Juga: Nyanyi Indonesia Raya, Usia Satoru Mochizuki Lebih Tua 6 Tahun dari Shin Tae-yong