Suara.com - Pemain timnas Indonesia, Kevin Diks laris manis di pasaran jelang bursa transfer Januari 2025 mendatang.
Kevin Diks merupakan pemain FC Copenhagen. Namun, masa depannya di klub Denmark masih menjadi tanda tanya.
Pemain keturunan Ambon ini hanya memiliki sisa kontrak sampai Juni 2025 mendatang. Maka dari itu, bek 28 tahun ini bisa berkomunikasi dengan klub lain karena kontraknya hanya tersisa enam bulan.
Jelang kontraknya berakhir, Diks menarik minat dua tim Eropa. Pertama adalah Borussia Monchengladbach.
Baca Juga: Meski Beda Grup, 3 Penyerang ini Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
Menukil dari Bold.dk, klub Bundesliga Jerman berminat untuk mendatangkan Kevin Diks pada Januari 2025 demi memperkuat lini belakang.
Nah, bukan hanya Monchengladbach yang tertarik memboyong Kevin Diks. Klub Serie A Italia, Como juga dilaporkan bakal merekut pemain timnas Indonesia.
Como bukan klub asing bagi pecinta sepak bola tanah air. Sebab, klub Italia itu dimiliki orang Indonesia.
Klub yang dimiliki Hartono bersaudara ini memang membutuhkan bek anyar usai Raphael Varane menyatakan pensiun.
Jika transfernya ke Italia menjadi kenyataan, ini bukan pertama kali Diks akan berkarier di Negeri Pizza karena sebelumnya sempat berseragam Fiorentina.
Baca Juga: Bukti Kuatnya Pengaruh Timnas Indonesia, Pamor Piala AFF 2024 Dinilai Anjlok Gara-gara Ini