Pelatih Jay Idzes: Dia Masih Lelah Setelah Bela Timnas

Senin, 25 November 2024 | 16:13 WIB
Pelatih Jay Idzes: Dia Masih Lelah Setelah Bela Timnas
Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes saat berseragam klub Serie A Italia Venezia FC. [Dok. Instagram/@jayidzes]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pekan ke-13 Liga Italia Serie A akan menghadirkan duel penting di zona degradasi saat klub pemain Timnas Indonesia Jay Idzes, Venezia bertemu Lecce. Pertandingan yang digelar di Stadion Pier Luigi Penzo pada Selasa (26/11/2024) dini hari WIB ini mempertemukan dua tim penghuni dasar klasemen, menjadikannya laga penentu nasib bagi kedua klub.

Venezia saat ini berada di posisi juru kunci dengan torehan 8 poin dari 12 laga, sementara Lecce hanya unggul satu angka di peringkat ke-19.

Hasil laga ini sangat krusial karena kekalahan berarti menguatkan predikat salah satu tim tidak layak bertahan di kasta tertinggi sepak bola Italia.

Dalam wawancara bersama Tuttomercatoweb, Pelatih Venezia, Eusebio Di Francesco, menyadari betul pentingnya pertandingan ini.

Baca Juga: Ronaldo Kwateh Masuk Skuad Piala AFF 2024, Saatnya Bayar Kepercayaan STY?

Dia diprediksi akan memanggil pemain-pemain kunci, termasuk Jay Idzes yang baru saja membela Timnas Indonesia.

Jay Idzes, yang sebelumnya sukses membantu Indonesia mengalahkan Arab Saudi 2-0 di Kualifikasi Piala Dunia 2026, kini menjadi andalan lini pertahanan Venezia untuk menghadapi Lecce.

Dengan formasi tim yang hampir lengkap, Di Francesco bertekad mengubah fokus Venezia untuk mengutamakan hasil dibandingkan permainan indah.

Bek timnas Indonesia, Jay Idzes meminta dukungan suporter jelang melawan Jepang. (Instagram/@jayidzes)
Bek timnas Indonesia, Jay Idzes meminta dukungan suporter jelang melawan Jepang. (Instagram/@jayidzes)

Ia menilai determinasi dan efektivitas menjadi kunci untuk meraih kemenangan, terlebih timnya akan menghadapi rangkaian laga kandang melawan tim-tim papan bawah dalam beberapa pekan ke depan.

Meski begitu, Venezia masih harus menghadapi beberapa kendala.

Baca Juga: Cara Daftar Sekolah Sepak Bola STY Academy, SSB Milik Shin Tae-yong

Kiper utama Jesse Joronen dipastikan absen akibat cedera lutut, sementara Saad El Haddad belum pulih sepenuhnya setelah memperkuat tim nasionalnya. Namun, mayoritas pemain utama siap diturunkan untuk mengamankan tiga poin pertama dalam periode krusial ini.

"Satu-satunya yang absen adalah Joronen, dia mengalami masalah lutut. Selebihnya kami telah memulihkan. Bjarkason, dengan fleksibilitasnya dia dapat memberikan bantuan yang baik kepada kami," kata Eusebio Di Francesco.

"El Haddad tidak akan berada di sana (pertandingan), yang tampil sangat baik di tim nasional. Tapi dia masih lelah. Sisanya ada di pertandingan."

Di sisi lain, Lecce datang dengan semangat baru di bawah pelatih anyar, Marco Giampaolo, yang menjalani debutnya.

Situasi ini membuat laga semakin menarik karena kedua tim sama-sama terdesak untuk meraih kemenangan.

Venezia memiliki peluang emas dengan empat pertandingan kandang berturut-turut melawan tim-tim seperti Como, Cagliari, dan Empoli.

Di Francesco berharap timnya bisa memanfaatkan situasi ini untuk mengumpulkan poin demi menjauh dari zona degradasi.

Tekanan besar juga dirasakan sang pelatih karena posisinya sebagai juru taktik Venezia tengah berada di ujung tanduk.

Namun, ia memilih fokus pada target utama, yakni meraih kemenangan atas Lecce, tanpa terlalu memikirkan kualitas permainan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI