Suara.com - Rafael Struick menjadi salah satu pemain abroad yang dipanggil pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong untuk Piala AFF 2024. Namun, pemain berdarah Belanda itu baru dilepas pihak Brisbane Roar andai skuad Garuda lolos ke semifinal.
Hal ini seperti disampaikan oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. Kebetulan, menteri BUMN tersebut cukup dekat dengan petinggi tim asal Australia tersebut.
Erick mengatakan bahwa Rafael baru akan bergabung dengan Timnas Indonesia jika lolos ke semifinal. Sedangkan untuk pemain-pemain lain masih belum diketahui.
"Saya tidak tahu (pemain abroad) dilepas klub atau tidak. Kalau Rafael pihak Brisbane belum mau melepas, kalau semifinalfinal mau melepas," kata Erick Thohir kepada awak media beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Mengenal Armando Obet, Pemain PSBS Biak yang Bisa Jadi Kartu AS STY di Piala AFF 2024
Lebih lanjut, Erick Thohir tidak menjelaskan mengapa Brisbane baru mau melepas Rafael di semifinal. Ia memaklumi karena Piala AFF tidak berlangsung di kalender FIFA.
Namun, Erick menjamin pemain-pemain yang membela klub BRI Liga 1 bisa bergabung.
"Saya belum tahu, ini dinamika. Klo klub di Indonesia sudah sepakat untuk melepas," pungkasnya.
Piala AFF 2024 akan digelar pada 8 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025. Timnas Indonesia masuk Grup B bersama Timnas Vietnam, Timnas Filipina, Timnas Myanmar, dan Timnas Laos.
Sebanyak 33 pemain dipanggil oleh STY untuk berjuang di kejuaraan tersebut. Dari nama-nama yang dipanggil tujuh orang merupakan pemain abroad termasuk Rafael Struick.
Baca Juga: Borussia Monchengladbach Mau Jual Bek Jepang Rp 260 Miliar demi Beli Kevin Diks?