Suara.com - Shin Tae-yong, pelatih kepala Timnas Indonesia, menunjukkan kepercayaan besar terhadap pemain muda dengan mempromosikan lima pemain U-20 untuk memperkuat skuad senior pada Piala AFF 2024. Salah satu nama yang mencuri perhatian adalah Arkhan Kaka, yang sebelumnya bersinar bersama timnas Indonesia kelompok usia.
Pemusatan latihan Timnas Indonesia dijadwalkan berlangsung di Bali mulai 26 November hingga 5 Desember 2024 sebagai persiapan menghadapi turnamen yang akan berlangsung pada 8 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025.
Dalam kesempatan ini, Shin Tae-yong memanggil 33 pemain yang merupakan perpaduan pemain senior, U-22, dan U-20.
Selain Arkhan Kaka, empat pemain lain dari skuad U-20 yang mendapatkan kesempatan bergabung adalah Dony Tri Pamungkas, Kadek Arel Priyatna, Sulthan Zaky, dan Ikram Algiffari.
Baca Juga: Calvin Verdonk Bongkar Skema Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026: Sekarang Semuanya Sudah...
Sebelumnya, mereka ditempa dalam pemusatan latihan timnas U-20 di Jepang, sebuah persiapan intensif menuju Piala Asia U-20 2025.
Dony Tri, pemain muda Persija Jakarta, sudah cukup akrab dengan panggilan ke tim senior meskipun usianya baru 19 tahun.
Pada 2023, ia masuk daftar pemain dalam tiga pertandingan, meski belum mendapat menit bermain di lapangan.
Namun, kehadirannya kali ini menunjukkan kepercayaan yang semakin kuat dari Shin Tae-yong.
Meskipun saat ini ada 33 pemain dalam daftar, jumlah tersebut masih dapat berubah mengingat aturan kompetisi yang membatasi setiap tim untuk mendaftarkan maksimal 26 pemain.
Baca Juga: Thom Haye Ungkap Cerita Lucu di Balik Gol Pertama Marselino Lawan Arab
Dalam Piala AFF 2024, Timnas Indonesia akan berlaga di Grup B bersama Vietnam, Filipina, Myanmar, dan Laos.
Skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024
Kiper:
Cahya Supriadi (FC Bekasi City), Daffa Fasya (Borneo FC Samarinda), Erlangga Setyo (PSPS Pekanbaru), Ikram Algiffari (Semen Padang)
Bek:
Achmad Maulana Syarif (Arema FC), Kadek Arel Priyatna (Bali United), Alfan Suaib (Persebaya Surabaya), Mikael Alfredo Tata (Persebaya Surabaya), Dzaky Asraf (PSM Makassar), Sulthan Zaky (PSM Makassar), Dony Tri Pamungkas (Persija Jakarta), Muhammad Ferarri (Persija Jakarta), Kakang Rudianto (Persib Bandung), Robi Darwis (Persib Bandung), Justin Hubner (Wolverhampton Wanderers U-21, Inggris), Asnawi Mangkualam (Port FC, Thailand), Pratama Arhan (Suwon FC, Korea Selatan)
Gelandang:
Arkhan Fikri (Arema FC), Rivaldo Eneiro (Borneo FC Samarinda), Rayhan Hannan (Persija Jakarta), Zanadin Fariz (Persis Solo), Alfriyanto Nico (Dewa United), Victor Dethan (PSM Makassar), Ananda Raehan Alif (PSM Makassar), I Made Tito Wiratama (Bali United), Armando Robert Oropa (PSBS Biak), Ivar Jenner (Jong Utrecht, Belanda), Marselino Ferdinan (Oxford United, Inggris)
Penyerang:
Hokky Caraka (PSS Sleman), Arsa Ramadan Ahmad (Madura United), Arkhan Kaka (Persis Solo), Rafael Struick (Brisbane Roar, Australia), Ronaldo Kwateh (Muangthong United, Thailand)