Gelandang Serang Keturunan Batak Garang di Liga Norwegia, Ancaman Nyata Marselino Ferdinan?

Senin, 25 November 2024 | 11:00 WIB
Gelandang Serang Keturunan Batak Garang di Liga Norwegia, Ancaman Nyata Marselino Ferdinan?
Samuel Silalahi, pemain keturunan Batak yang kini berkarier di bersama klub kasta teratas Liga Norwegia, Stromsgodset. (IG Samuel Silalahi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mengenal Samuel Silalahi, pemain keturunan Batak yang kini berkarier di bersama klub kasta teratas Liga Norwegia, Stromsgodset. Berposisi sebagai gelandang serang, Samuel Silalahi bisa jadi pesaing kuat Marselino Ferdinan jika dinaturalisasi Timnas Indonesia.

Nama Samuel Silalahi menjadi perbincangan publik Tanah Air usai dirinya kembali dipercaya tampil bagi Stromsgodset di lanjutan Eliteserien atau kasta teratas Liga Norwegia.

Di laga tandang Stromsgodset melawan tuan rumah Tromso itu, pemain berusia 19 tahun tersebut dipercaya turun sebagai pemain pengganti dan tampil selama 24 menit.

Meski gagal membawa timnya menang, penampilan Samuel Silalahi cukup apik saat tampil selama 24 menit tersebut.

Baca Juga: Julian Oerip Pemain Keturunan Mirip Tijjani Reijnders Grade A

Dilansir dari Fotmob, Samuel Silalahi melepaskan 10 operan sukses dari 12 percobaan, memenangkan 1 dari 3 duel, dan membuat 1 tekel serta 1 Recoveries.

Karena dimainkan melawan Tromso, Samuel Silalahi tercatat mencetak penampilan ke-13 nya sepanjang musim 2024 ini bersama Stromsgodset.

Bahkan tiga hari sebelum pertandingan itu, Samuel Silalahi diganjar perpanjangan kontrak selama tiga tahun oleh Stromsgodset.

Karenanya, menarik mengulas sosok Samuel Silalahi itu. Berikut profil serta kiprah talenta muda berdarah Batak itu di Norwegia.

Pemain Keturunan Batak

Baca Juga: Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026

Samuel Silalahi merupakan pemain keturunan Batak yang memiliki kebangsaan Norwegia.

Samuel Silalahi lahir dengan nama lengkap Samuel Agung Marcello Silalahi pada 2 Juni 2005.

Sayangnya tak banyak informasi mengenai keluarga Samuel Silalahi, baik itu mengenai asal usul darah Indonesia-nya maupun orang tuanya.

Meski begitu, Samuel Silalahi memiliki kiprah apik di kancah sepak bola. Sejak kecil, karier sepak bolanya dimulai di Norwegia.

Samuel Silalahi, pemain keturunan Batak yang kini berkarier di bersama klub kasta teratas Liga Norwegia, Stromsgodset. (IG Samuel Silalahi)
Samuel Silalahi, pemain keturunan Batak yang kini berkarier di bersama klub kasta teratas Liga Norwegia, Stromsgodset. (IG Samuel Silalahi)

Di negeri Skandinavia itu, Samuel mengawali kiprahnya bersama akademi FK Mandalskameratene yang berkompetisi di kasta ketiga.

Di klub tersebut, Samuel tak banyak mendapat kesempatan dan baru tampil sekali saja bersama tim kasta ketiga itu.

Meski begitu pamornya di usia muda membuat Stromsgodset merekrutnya pada awal tahun 2022 dan memasukkan Samuel di tim akademi atau Stromsgodset II.

Di tim akademi, talenta Samuel makin terasah. Dalam kurun waktu 2022-2024, ia tercatat tampil sebanyak 45 kali di kompetisi antar pemain muda dengan mencetak 12 gol.

Catatan itu membuatnya dipercaya tampil bersama Stromsgodset U-19 yang berkiprah di UEFA Youth League atau Liga Champions untuk pemain muda di Eropa pada musim 2024/2025 ini.

Tak hanya dipercaya tampil di UEFA Youth League, Samuel juga dipercaya tampil di tim utama, dengan mencatatkan 12 penampilan di Liga Norwegia dan berhasil mencetak 1 assist.

Soal posisi yang dimainkannya, Samuel sendiri bisa beroperasi di banyak posisi, baik itu gelandang tengah, gelandang serang, winger kanan dan kiri, maupun penyerang.

Namun bersama Stromsgodset, Samuel lebih banyak dimainkan sebagai gelandang tengah dengan total 17 penampilan dan sumbangan 3 gol.

Dengan kemampuan itu, Samuel bisa dilirik Timnas Indonesia untuk berseragam Merah Putih dan menjadi calon tandem Ivar Jenner di masa depan.

Apalagi hingga saat ini Samuel belum pernah membela tim nasional manapun, sehingga kesempatan Timnas Indonesia merekrutnya cukup besar.

(Felix Indra Jaya)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI