Suara.com - Teka-teki siapa yang bakal menjadi pelatih anyar Persis Solo terus memunculkan rumor yang ditunggu suporter.
Setelah dikaitkan dengan mantan pelatih Timnas Indonesia dan Persib Bandung, Luis Milla, kini tim Laskar Sambernyawa dikabarkan resmi merekrut juru taktik asal Malaysia, Ong Kim Swee.
Kabar itu salah satunya diunggah akun Instagram @rumorbola.
"Persis Solo resmi menunjuk pelatih asal Malaysia, Ong Kim Swee sebagai pelatih kepala," tulis akun tersebut dilansir Suara.com, Sabtu (23/11/2024).
Rumor itu semakin berhembus kencang setelah Ong Kim Swee baru saja berpisah dengan klub Liga Malaysia, Sabah FC.
Kabar itu diungkapkan eks winger Timnas Indonesia, Saddil Ramdani juga melalui unggahan di akun Instagram.
"Meski pertemuan dan perpisahan terjadi begitu cepat, kenangan yang tertinggal akan menyisakan waktu yang lama coach," tulis Saddil Ramdani.
Tercatat, Ong Kim Swee juga pernah menangani Timnas Malaysia. Dia turut membawa Malaysia meraih emas SEA Games 2011 saat mengalahkan Indonesia.
Sementara statistik pelatih berusia 53 tahun selama menangani Sabah FC dari musim 2021 hingga 2024 cukup apik.
Baca Juga: Malaysia Salip Ranking FIFA Timnas Indonesia, Fans Negeri Jiran: Kami Lebih Bagus dari Belanda
Dari 85 pertandingan, Ong Kim Swee mencatatkan 48 kemenangan, 12 hasil seri dan 25 kali menelan kekalahan.