Bigmatch BRI Liga 1: Persija Pede Gebuk Persebaya di Gelora Bung Tomo

Galih Prasetyo Suara.Com
Kamis, 21 November 2024 | 19:35 WIB
Bigmatch BRI Liga 1: Persija Pede Gebuk Persebaya di Gelora Bung Tomo
Pemain Persija Hanif Sjahbandi saat merayakan golnya ke gawang Arema FC pada laga lanjutan BRI Liga 1 2024/2025. Sabtu (26/10/2024).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bigmatch BRI Liga 1 akan tersaji di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) antara Persebaya vs Persija, Jumat (22/11) sore pukul 15:30 WIB.

Meski berstatus tim tamu, Persija percaya diri untuk bisa mengemas tiga poin di markas Bajul Ijo. Keyakinan itu disampaikan oleh pelatih Macan Kemayoran, Carlos Pena.

"Sekarang kami berada dalam momen kepercayaan diri yang baik, kami perlu percaya dan memiliki kepercayaan diri yang besar pada diri kami sendiri, dan saya yakin jika kami saat ini berada dalam versi terbaik, kami akan memiliki banyak opsi untuk mendapatkan tiga poin besok," kata Carlos Pena dalam konfrensi pers jelang pertandingan.

Persija cukup percaya diri kalahkan Persebaya lantaran memiliki banyak waktu untuk mempersiapkan tim karena ada jeda waktu 15-16 hari setelah pertandingan terakhir melawan Madura United pada 6 November dengan kemenangan 4-1.

Baca Juga: Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya

"Persiapannya sudah lama karena kami berhenti bermain 15-16 hari yang lalu. Jadi, kami punya waktu, kami punya cukup waktu untuk mempersiapkan pertandingan ini," jelasnya.

"Tentunya ketika menang, Anda tidak akan berhenti. Jadi kami menggunakan waktu ini untuk mempersiapkan pemain kami, untuk memulihkan beberapa pemain yang cedera dan kami berharap untuk menang besok di sini melawan Persebaya," tambahnya.

Meski begitu Carlos Pena mengatakan Persebaya memiliki motivasi lebih untuk menang karena bermain di rumah sendiri dengan dilihat keluarganya.

"Bermain di sini akan menjadi motivasi yang sangat besar karena mereka bermain di depan rumahnya, di depan keluarganya, jadi itu akan lebih memotivasi dari biasanya," tuturnya.

Tak hanya itu, lanjutnya, jika dilihat dari statistik pertandingan, Persebaya juga memiliki tren yang baik dalam 10 laga awal Liga 1 Indonesia.

Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: Arema Sikat MU dalam Drama 6 Gol, Malut Hancurkan Persis Solo 3-0

"Persebaya tampil sangat baik di awal musim ini, dalam 10 pertandingan pertama mereka bertahan dengan sangat baik, tetapi besok kami akan tetap fokus pada kekuatan kami," tegasnya. [Antara]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI