Siapa Ibu Marselino Ferdinan? Wanita Kuat Lahirkan Pahlawan Timnas Indonesia, Eks Pramugari Cantik Kereta Api

Kamis, 21 November 2024 | 08:07 WIB
Siapa Ibu Marselino Ferdinan? Wanita Kuat Lahirkan Pahlawan Timnas Indonesia, Eks Pramugari Cantik Kereta Api
Ibu Marselino Ferdinan, mantan pramugari (Kolase Suara.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Siapa ayah dan ibu Marselino Ferdinan? Wonderkid yang jadi pahlawan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Nama Marselino Ferdinan menjadi buah bibir di kalangan masyarakat Tanah Air pasca menjadi pahlawan Timnas Indonesia di laga kontra Arab Saudi, Selasa (19/11).

Dalam pertandingan tersebut, pemain yang baru berusia 20 tahun ini berhasil menjaringkan dua gol dan membawa skuad Garuda menang dengan skor 2-0 atas Arab Saudi.

Dua gol itu dibuat Marselino dengan ketenangan tingkat tinggi, yakni lewat sontekan terukur di menit ke-32 dan dengan mencongkel bola melewati kiper di menit ke-57.

Berkat golnya, Timnas Indonesia untuk pertama kalinya berhasil mengalahkan Arab Saudi dan meraih tiga poin perdana di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Tak hanya itu saja, Marselino juga membawa Timnas Indonesia naik ke peringkat ketiga klasemen grup C dan membuat asa lolos otomatis ke Piala Dunia 2026.

Berkat performanya itu, Marselino pun banyak dikulik oleh masyarakat Indonesia, termasuk soal kehidupan pribadinya.

Ibu Marselino Ferdinan, Sudarwijani (Antara)
Ibu Marselino Ferdinan, Sudarwijani (Antara)

Karenanya, menarik untuk membahas kehidupan pribadi Marselino, terutama mengenai sosok ayah dan ibunya. Siapakah sosok ayah dan ibu dari wonderkid Timnas Indonesia itu?

Keturunan Nusa Tenggara Timur

Baca Juga: Sebut Timnas Indonesia 'Rasa Belanda', Media Asing akan Malu Jika Tahu Top Skor Garuda Saat Ini

Marselino Ferdinan dikenal berasal dari Surabaya karena dirinya meniti karier sepak bola di kota Pahlawan tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI