Sampai Ngereog, Momen Kevin Diks Geregetan dengan Wasit yang Tak Kunjung Tiup Peluit Panjang

Irwan Febri Suara.Com
Rabu, 20 November 2024 | 13:39 WIB
Sampai Ngereog, Momen Kevin Diks Geregetan dengan Wasit yang Tak Kunjung Tiup Peluit Panjang
Ketum PSSI, Erick Thohir singgung kondisi rumput Stadion GBK usai Kevin Diks cedera. (Instagram/@fc_kobenhaavn)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bek kanan Timnas Indonesia, Kevin Diks, geregetan saaat menyaksikan pertandingan skuat Garuda melawan Aarab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (19/11/2024) dinihari WIB.

Sebab, wasit Rustam Lutfullin tidak segera mengakhiri pertandingan meski waktu injury time telah habis. Sebagai informasi, waktu injury time adalah tujuh menit, tetapi molor hingga 9 menit 45 detik.

Nah, selama molornya itu, Kevin Diks yang menyaksikan secara online di Kopenhagen, Denmark, berkali-kali mengeluhkan wasit yang tak kunjung meniup peluit panjang.

"Wasit, ini sudah menit 99. Wasit, tolong. Waktu wasit, waktu. Terulang seperti Bahrain. Halo wasit, waktunya ini menit 99," kata Kevin Diks.

Baca Juga: Herve Renard Puji Timnas Indonesia, Katakan Hal Tak Terduga soal Arab Saudi

Namun, Kevin Diks akhirnya lega meski injury time molor hampir tiga menit, gawang Timnas Indonesia tetap aman tanpa kebobolan.

Ia tampak semringah karena Timnas Indonesia mampu menjaga keunggulan dengan skor 2-0 atas Arab Saudi.

"Yesssss," kata Kevin Diks di akhir video.

Sementara itu, Kevin Diks baru sekali bertanding melawan Timnas Indonesia ketika melawan Jepang. Saat ini, ia kembali ke Denmark karena mengalami cedera.

Baca Juga: Puja Puji Prabowo Usai Skuad Garuda Gilas Arab Saudi 2-0: Timnas Luar Biasa!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI