Hitung-hitungan Timnas Indonesia Tembus 4 Besar Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026

Selasa, 19 November 2024 | 17:15 WIB
Hitung-hitungan Timnas Indonesia Tembus 4 Besar Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026
Timnas Indonesia (Instagram/rizkyridhoramadhani)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia memiliki peluang besar untuk naik ke posisi empat besar di Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 jika berhasil meraih kemenangan atas Arab Saudi pada Selasa (19/11) malam WIB.

Saat ini, skuad asuhan Shin Tae-yong berada di posisi terbawah klasemen dengan koleksi tiga poin dari lima pertandingan.

Namun, kemenangan dalam laga krusial di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, dapat membawa perubahan signifikan bagi Tim Merah Putih.

Tambahan tiga poin akan membuat Indonesia menyamai perolehan poin Arab Saudi dan Australia yang masing-masing telah mengoleksi enam poin.

Baca Juga: 3 Alasan Dukung Keputusan STY Coret Eliano Reijnders dari Starter Indonesia vs Arab Saudi, Nomor 2 Orang Jarang Tahu

Situasi ini akan memperbesar peluang Indonesia untuk bersaing di empat besar klasemen Grup C.

Kesempatan Indonesia semakin terbuka jika tim-tim pesaing, seperti China dan Bahrain, mengalami hambatan pada matchday kelima.

China akan menghadapi Jepang, tim yang menduduki puncak klasemen, sementara Bahrain harus melawan Australia di Riffa.

Pertandingan antara Timnas Indonesia melawan Jepang (the-afc.com)
Pertandingan antara Timnas Indonesia melawan Jepang (the-afc.com)

Jika China tumbang dan Bahrain hanya bermain imbang, Timnas Indonesia berpeluang melampaui kedua tim tersebut dengan catatan kemenangan melawan Arab Saudi.

Dalam skenario ini, Indonesia akan memiliki poin yang sama dengan Arab Saudi, China, dan Bahrain.

Baca Juga: Siapa Abdullah Radif? Winger Lincah Arab Saudi Bisa Kubur Mimpi Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026

Namun, keunggulan selisih gol dibandingkan dua pesaing tersebut dapat mendorong Tim Garuda ke posisi keempat klasemen.

Meski peluang terbuka lebar, Timnas Indonesia diprediksi menghadapi tantangan berat melawan Arab Saudi.

Sebagai salah satu tim kuat di Grup C, Arab Saudi dipastikan memberikan perlawanan sengit yang menguji kemampuan Jay Idzes dan kawan-kawan.

Klasemen Sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026:

Jepang – 13 poin (+18)

Australia – 6 poin (+1)

Arab Saudi – 6 poin (-1)

China – 6 poin (-8)

Bahrain – 5 poin (-5)

Indonesia – 3 poin (-5)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI