Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Aparat Gabungan Siaga di Stadion GBK

Selasa, 19 November 2024 | 16:07 WIB
Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Aparat Gabungan Siaga di Stadion GBK
Petugas keamanan gabungan TNI dan Polri menggelar koordinasi sebagai persiapan untuk mengamankan kawasan ring road 1 Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Selasa (19/11/2024). [Suara.com/Arief Apriadi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebanyak 2.811 personel gabungan akan mengamankan laga Indonesia melawan Arab Saudi pada lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Sesuai jadwal, kedua tim bakal bentrok di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (19/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB.-

Dari pantauan Suara.com di lapangan, petugas keamanan gabungan TNI dan Polri menggelar koordinasi sebagai persiapan untuk mengamankan kawasan ring road 1 sekitar pukul 15.40 WIB.

Personel pengamanan berasal dari Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Pusat, TNI, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta serta pihak terkait lainnya.

Baca Juga: Adu Statistik Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Green Falcons Ungguli Tipis Garuda

"Mereka akan ditempatkan di beberapa titik di area GBK, mulai dari pintu masuk, lokasi pertandingan hingga sekeliling kawasan Senayan," kata Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro.

Susatyo juga mengimbau para suporter untuk tidak membawa barang-barang terlarang seperti petasan, flare, senjata tajam atau minuman beralkohol ke dalam stadion.

Selain itu, pihaknya berharap para pendukung Timnas Indonesia yang hadir dapat menjaga suasana agar tetap kondusif.

Timnas Indonesia perlu bekerja lebih keras untuk menghadapi tekanan dari lawan-lawan kuat.

Poin yang diraih dalam pertandingan melawan Arab Saudi sangat penting bagi Indonesia untuk meningkatkan peluang lolos ke babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Baca Juga: Erick Thohir Semangati Timnas Lawan Arab Saudi Pakai Foto Hubner hingga Marselino, Netizen: Rekrut Neymar Pak!

Pada pertandingan terakhir melawan Jepang, Timnas Indonesia mengalami kekalahan telak dengan skor 0-4.

Kekalahan ini membuat Timnas Indonesia berada di posisi terbawah Grup C, dengan hanya meraih tiga poin dari lima pertandingan yang telah dimainkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI