Suara.com - Nama Ole Romeny sempat menarik perhatian tim-tim besar Eropa ketika dirinya masih menjadi striker NEC Nijmegen di Eredivisie. Tak tanggung-tanggung, Juventus hingga Manchester City sempat dirumorkan tertarik menggunakan jasanya.
Penampilannya yang mengesankan bersama NEC Nijmegen di tahun 2020 membuat Ole Romeny menarik perhatian sejumlah klub top Eropa.
Menurut Voetbal International, Juventus dan Manchester City merupakan dua klub raksasa Eropa yang menunjukkan ketertarikan pada Romeny.
Selain itu, klub lain seperti Real Sociedad, Norwich City, Leeds United, dan Brentford dari Inggris, serta Bologna dan Fortuna Düsseldorf, juga memantau pemain yang saat itu masih berusia 20 tahun.
Tak hanya dari liga-liga besar Eropa, ketertarikan juga datang dari liga lokal pada saat itu seperti Heerenveen dan Willem II.
Sayangnya, banyak dirumorkan mendapat ketertarikan dari banyak klub besar, Ole Romeny sejauh ini tidak keluar dari Eredivisie.
Terkini, penyerang 24 tahun itu berseragam FC Utrecht. Dia diboyong dari FC Emmen pada 1 Juli 2023 lalu.
Menyitat Transfermarkt, Ole Romeny musim ini telah tampil dalam 11 pertandingan FC Utrecht di lintas kompetisi. Hasilnya, dia telah mencetak dua gol dari 702 menit yang dimainkan.
Dengan usianya yang masih 24 tahun, Ole Romeny masih berpotensi untuk menjadi striker top ke depannya.
Baca Juga: 2 Pemain Timnas Indonesia yang Pernah Rasakan Dilatih Giovanni van Bronckhorst
Apalagi, dia bisa mengisi banyak posisi. Selain striker tengah, dia juga kerap tampil sebagai penyerang sayap kanan dan kiri, serta gelandang serang.
Dengan atribut itu, Timnas Indonesia jelas bakal mendapatkan tambahan masif untuk pos lini serang. Sebagai informasi, Ole Romeny telah resmi menjalani proses naturalisasi menyusul pertemuannya dengan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir pada Sabtu (16/11/2024).
PSSI menargetkan Ole Romeny bisa merampungkan naturalisasi secepatnya, tetapi dinilai baru bisa menjalani debut pada Maret 2025.
Kontributor : Imadudin Robani Adam