Pratama Arhan di Ambang Pintu Keluar Suwon FC, Pindah ke Mana?

Arief Apriadi Suara.Com
Senin, 18 November 2024 | 09:32 WIB
Pratama Arhan di Ambang Pintu Keluar Suwon FC, Pindah ke Mana?
Bek Timnas Indonesia, Pratama Arhan memakai seragam Suwon FC. [Dok. Suwon FC]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nasib Pratama Arhan di Suwon FC belum jelas setelah gagal mendapatkan menit bermain di K League 1.

Sejak direkrut Januari 2024, ia hanya tampil dua kali dengan total empat menit.

Dengan kompetisi yang segera berakhir, Arhan berpeluang hengkang mengingat kontraknya akan berakhir pada Januari 2025.

Memang, Arhan memiliki opsi memperpanjang kontrak semusim ke depan bersama klub kasta teratas Liga Korea Selatan itu. Namun, dia diprediksi akan hengkang.

Baca Juga: 3 Senjata Rahasia Timnas Indonesia vs Jepang: Peluang Curi Poin di SUGBK

Andai benar-benar meninggalkan Suwon FC, kemanakah Pratama Arhan akan berlabuh? Berikut ulasannya.

Pratama Arhan Berpotensi Pulang ke Indonesia

Pada awal November, ayah mertua Pratama Arhan, Andre Rosiade, mengungkapkan bahwa ada beberapa klub luar negeri yang tertarik merekrut Arhan setelah musim K League 1 berakhir.

Meski begitu, nama klub tersebut belum terungkap.

Beberapa klub BRI Liga 1 pun berpeluang menampung Arhan jika ia kembali ke Indonesia setelah kontraknya dengan Suwon FC berakhir.

Baca Juga: Shin Tae-yong Meronta-ronta Digotong Pria Jangkung Malam-malam di Senayan, Ada Apa?

Semen Padang FC menjadi salah satu klub yang berpeluang merekrut Pratama Arhan. Kedekatan keluarga menjadi faktor utama, karena kakak Arhan, Dimas Roni Saputra, bermain di klub ini.

Selain itu, mertua Arhan, Andre Rosiade, yang juga penasihat Semen Padang, memiliki akses besar untuk meyakinkan Arhan bergabung.

Andre sempat menyebut Arhan bisa bergabung untuk menjaga kebugaran atau bermain di Piala AFF 2024.

Semen Padang diyakini mampu membayar gaji Arhan, meski keputusan akhir ada di tangan sang pemain.

PSIS Semarang juga dianggap berpotensi besar untuk merekrut Pratama Arhan, mengingat klub ini yang pertama kali melambungkan kariernya.

Arhan memulai debut seniornya di PSIS dan meraih penghargaan Pemain Muda Terbaik di Piala Menpora 2021.

CEO PSIS, Yoyok Sukawi, mengungkapkan bahwa klub siap melepas Arhan tanpa biaya transfer, dengan kesepakatan bahwa Arhan akan kembali ke PSIS jika pulang ke Indonesia.

Kesepakatan ini membuka peluang besar bagi Mahesa Jenar untuk merekrut Arhan, terutama dalam persaingan di BRI Liga 1 2024/2025.

Kontributor : Imadudin Robani Adam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI