Eliano Reijnders Gantikan Kevin Diks Lawan Arab Saudi?

Minggu, 17 November 2024 | 10:44 WIB
Eliano Reijnders Gantikan Kevin Diks Lawan Arab Saudi?
Eliano Reijnders (Instagram/eliano.r)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Eliano Reijnders punya kans bela Timnas Indonesia melawan Arab Saudi di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Di sisi lain pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menyatakan dia belum pantas perkuat Timnas Indonesia lawan Jepang kemarin.

Sebelumnya setelah laga kontroversial melawan Bahrain, Eliano tidak masuk dalam daftar pemain untuk menghadapi China di matchday keempat.

Situasi serupa kembali terulang saat Timnas Indonesia menjamu Jepang di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (15/11/2024), di mana ia kembali absen dari daftar susunan pemain (DSP).

Keputusan Shin Tae-yong untuk mencoret Eliano Reijnders dari dua pertandingan penting ini memicu perbincangan hangat di kalangan suporter Timnas Indonesia.

Baca Juga: Rapor Merah Shin Tae-yong di 5 Laga Terakhir Timnas Indonesia, Pantas Dipecat?

Banyak yang mempertanyakan alasan di balik minimnya kesempatan bermain bagi pemain naturalisasi yang dikenal serba bisa ini.

Sebagai pemain versatil yang mampu mengisi beberapa posisi, Eliano Reijnders seharusnya menjadi aset berharga bagi skuad Garuda. Namun, kenyataannya berbeda.

Bahkan Ketua Umum PSSI Erick Thohir angkat suara mengenai situasi tersebut, meskipun ia menegaskan bahwa keputusan sepenuhnya berada di tangan pelatih.

Eliano Reijnders (instagram.com/@eliano.r)
Eliano Reijnders (instagram.com/@eliano.r)

"Ya, tidak tahu, kan itu semua hak pelatih. Kalau saya sebagai Ketua PSSI, mencari pelatih yang baik, menyiapkan pemain yang terbaik. Itu yang saya lakukan sampai dengan hari ini. Hasilnya belum maksimal, ya kita coba lagi. Jangan berhenti di tengah jalan," kata Erick Thohir.

Sementara itu, Shin Tae-yong secara tegas mengungkapkan alasan di balik pilihannya.

Baca Juga: Siapa Giovanni van Bronckhorst? Pelatih Keturunan Berdarah Maluku Diusulkan Calon Pengganti STY Latih Timnas Indonesia

Menurutnya, Eliano Reijnders masih belum menunjukkan kualitas yang cukup untuk bersaing di Timnas Indonesia saat ini.

Meskipun begitu, Eliano Reijnders tetap terlihat di stadion mendukung timnya usai kekalahan 0-4 dari Jepang.

Kini, fokus Timnas Indonesia beralih ke laga berikutnya melawan Arab Saudi pada Selasa (19/11/2024).

Dengan Kevin Diks yang mengalami cedera saat melawan Jepang, peluang Eliano untuk tampil semakin terbuka.

Kevin Diks terlihat kesakitan sepanjang laga, sehingga performanya jauh dari optimal.

Sebagai pemain yang mampu bermain di berbagai posisi, termasuk bek kanan, Eliano bisa menjadi opsi ideal untuk menggantikan Kevin.

Dengan kemampuan bertahan yang solid dan kontribusinya dalam serangan, ia berpotensi memberikan warna baru bagi Timnas Indonesia dalam laga penting melawan Arab Saudi.

Arri
Congrats Elliano, we will support your involvement.
1 komentar disini >

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI