Suara.com - Kapten timnas Indonesia, Jay Idzes mendapatkan sorotan karena tertunduk lesu usai laga melawan Jepang di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Jumat (15/11/2024) di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.
Timnas Indonesia dibikin malu di kandang sendiri dengan skor telak 0-4 oleh Jepang. Bukan hanya itu, beberapa pemain melakukan kesalahan.
Misalnya seperti gol ketiga Jepang yang dicetak oleh Hidemasa Morita. Ia berhasil memanfaatkan salah umpan yang dilakukan Maarten Paes.
Bisa mengintersep bola, Morita kemudian melepaskan tendangan ke pojok kiri gawang. Sejatinya Jay Idzes sudah berdiri di sana dan siap menyapu bola.
Baca Juga: Soal Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong: Saya Tidak Jamin, tapi...
Sayangnya bek Venezia ini justru gagal menyapu bola. Sapuannya Idzes tidak mengenai bola, sehingga gawang timnas Indonesia bobol lagi.
Di akhir pertandingan, Jay Idzes tampak terpukul. Pemain berusia 24 tahun itu menjadi viral di media sosial.
Pemain yang menjabat sebagai kapten timnas Indonesia ini tertunduk lesu setelah pertandingan berakhir.
Maarten Paes yang sadar kompatriornya merasa hancur, lantas menghampirinya untuk memberikan semangat.
Sontak momen tersebut yang viral di media sosial jadi sorotan netizen. Banyak yang memberikan dukungan terhadap kapten timnas Indonesia ini.
"Bang Jay sadar dia salah. Semangat bang Jay dan timnas," komentar dwi***
"Semangat dong capt, kalau sedih siapa jadi suport sistem timnas," tulis crem***
"Tetap semangat kapten Jay," seru kart***