Suara.com - Bek FC Twente, Mees Hilgers menegaskan bahwa dirinya akan membela timnas Indonesia selama dirinya masih berkarier profesional dalam sepak bola.
Mees Hilgers terpaksa absen membela skuad Garuda untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada November 2024 ini.
Absennya pemain keturunan Manado ini karena ia masih pemulihan cedera. Namun, sebagian netizen kecewa karena sebelumnya bek 23 tahun ini justru main melawan Ajax.
Sempat muncul komentar negatif yang menuding bahwa Mees Hilgers tidak nasionalis dan menyesal memilih gabung ke skuad Garuda.
Baca Juga: Takefusa Kubo Sesumbar Jelang Timnas Indonesia vs Jepang
Kini Hilgers menampik hal tersebut. Pemain FC Twente ini menegaskan akan bermain untuk timnas Indonesia selama kariernya.
Hal tersebut diketahui dalam sesi tanya jawab di Instagramnya. Hilgers ditanya agar merasakan atmosfer markas Garuda di Stadion Gelora Bung Kanrno, Jakarta.
"Tentu itu akan terjadi suatu hari. Saya masih 23 tahun sekarang," jawaban Mees Hilgers.
"Saya akan memainkan sisa karir sepak bola saya untuk Indonesia," tegasnya pemain keturunan Manado ini.
Adapun timnas Indonesia kini akan menjamu dua lawan berat di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 November, yaitu menghadapi Jepang serta Arab Saudi.
Baca Juga: Respon Sumringah Shin Tae-yong Usai Australia vs Arab Saudi Berakhir Imbang