Suara.com - Indonesia dikejutkan dengan aksi brilliant Brian Ick, MVP Timnas Futsal di Final Piala ASEAN. Ia mendapatkan gelar sebagai pemain terbaik dari Piala ASEAN Futsal Championships 2024. Orang-orang pun penasaran dengan profil Brian Ick tersebut.
Pemberian gelar MVP Timnas Futsal di Final Piala ASEAN diumumkan dalam upacara penghargaan usai laga final selesai dilaksanakan di Terminal 21 Korat, Nakhon Ratchasima, Thailand pada Minggu, 10 November 2024.
Brian Ick, MVP Timnas Futsal di Final Piala ASEAN ini pernah terpilih sebagai Man of the Match (MotM) saat Timnas Futsal Indonesia bertanding melawan Myanmar di fase grup. Tidak hanya sekali, tetapi dua kali. Penghargaan sebagai man of the match kedua diperoleh Brian Ick ketika melawan Thailand di babak semifinal.
Pemain futsal asal klub Black Steel FC ini mempersembahkan gelar MVP tersebut kepada almarhumah bunda tercinta, Lea Asmuruf. Ibundanya yang selalu mendukung karirnya sebagai pemain futsal, tetapi telah meninggal setahun yang lalu.
Baca Juga: Statistik Apik Timnas Futsal Indonesia saat Juara Piala AFF Futsal 2024
Brian Ick lahir di Jayapura, Papua pada 14 Oktober 1999. Ia memulai karir sepakbola futsal sejak masih kelas satu Sekolah Dasar (SD). Ia mengasah tekniknya berawal hanya dari kompleks rumahnya. Ketika ia menunjukkan bakatnya, banyak klub futsal di Papua tertarik untuk merekrut Brian. Sejak memulai karir professional, Brian Ick sudah bergabung di beberapa klub besar seperti Black Steel FC dan Royal Thai Futsal Club sebelum dipanggil untuk membela Timnas Futsal Indonesia di tahun 2024 ini.
Kontribusi Brian Ick untuk Timnas Futsal Indonesia di tahun 2024 sagat besar dalam meraih gelar Piala AFF Futsal kedua sepanjang sejarah. Gelar juara pertama diraih tahun 2010. Brian Ick merupakan pemain yang memiliki keahlian mengatur serangan yang menghubungkan lini pertahanan dan penyerang. Peran vitalnya adalah membangun serangan dan menciptakan peluang. Berkat penampilannya yang konsisten dan berpengaruh dalam membawa Indonesia menjadi pemenang, Brian Ick pun dinobatkan sebagai MVP Timnas Futsal di Piala ASEAN tahun ini.
Keberhasilan Brian Ick sendiri tak terlepas dari peran Hector Souto, pelatih Timnas Futsal Indonesia. Hector berharap kemenangan Timnas Futsal Indonesia pada Piala ASEAN ini dapat menunjukkan bahwa futsal merupakan olahraga yang menyenangkan.
Demikian itu informasi profil Brian Ick, MVP Timnas Futsal di Final Piala ASEAN.
Kontributor : Mutaya Saroh
Baca Juga: 3 Negara ASEAN dengan Peringkat FIFA Futsal Tertinggi di Dunia, Timnas Indonesia di Posisi Berapa?