Mengenal Sucipto Suntoro: Pencetak Hattrick Timnas Indonesia Saat Bantai Jepang 7-0

Rabu, 13 November 2024 | 16:50 WIB
Mengenal Sucipto Suntoro: Pencetak Hattrick Timnas Indonesia Saat Bantai Jepang 7-0
Mantan striker Timnas Indonesia, Sucipto Suntoro (kiri) yang pernah mencetak hattrick ke gawang Jepang. [read.id]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia akan menghadapi Jepang pada lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Sesuai jadwal, kedua tim bakal bentrok di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Jumat (15/11/2024) malam.

Jelang duel ini, Timnas Indonesia dan Jepang berada dalam situasi yang berbeda. Kubu tuan rumah berada di peringkat kelima grup C, sedangkan tim tamu berada di posisi puncak klasemen.

Pasukan Samurai Biru punya skuad yang lebih mewah dengan total Market Value sebesar 289,3 juta euro (Rp4,8 triliun), unggul 10 kali lipat dari Indonesia dengan 27,48 juta euro (Rp46,8 miliar).

Baca Juga: Kevin Diks Dikonfirmasi Tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Beri Kepastian

Market Value yang dimiliki Jepang tak lepas dari banyaknya bintang di skuadnya. Total ada 22 pemain yang berkiprah di Eropa bersama klub ternama, seperti Liverpool, Celtic, dan AS Monaco.

Namun, Timnas Indonesia punya pengalaman manis saat membantai Jepang 7-0, 17 Agustus 1968.

Dalam laga itu, striker Persija Jakarta, Sucipto Suntoro tampil gemilang dengan mencetak hattrick alias tiga gol. Tambahan lima gol lain dicetak Jacob Sihasale (2 gol), Surya Lesmana dan Abdul Kadir.

Sucipto Suntoro merupakan salah satu penyerang terbaik yang pernah dimiliki Timnas Indonesia.

Dia total mencetak 57 gol selama berseragam tim Merah Putih dalam rentang waktu 1965-1970.

Baca Juga: Dampak Ngeri Kekalahan Timnas Indonesia dari Jepang: Lebih Buruk dari Turun Ranking FIFA!

Bahkan klub raksasa Jerman, Werder Bremen sempat berminat berminat memboyong Sucipto.

Namun, suhu politik waktu itu Indonesia lebih condong ke timur membuat Suntoro enggan ke Jerman. Sucipto Suntoro meninggal dunia pada tahun 1994.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI