Mateo Kocijan Sebut Golnya ke Gawang Lion City Sailors Sangat Bermakna

Sabtu, 09 November 2024 | 14:56 WIB
Mateo Kocijan Sebut Golnya ke Gawang Lion City Sailors Sangat Bermakna
Pemain anyar Persib Bandung, Mateo Kocijan (@persib)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gelandang Persib Bandung, Mateo Kocijan, menjadi salah satu pencetak gol ke gawang Lion City Sailors, pada pertandingan tandang Grup F AFC Champions League (ACL) 2 2024-2025 di Stadion Jalan Besar, Singapura, Kamis (7/11/2024) malam.

Pada pertandingan tersebut, Persib berhasil menaklukkan tuan rumah dengan skor 3-2.

Selain Mateo Kocijan, dua gol lainnya dicetak oleh David da Silva dan Tyronne del Pino.

Menurut Mateo Kocijan, gol ke gawang Lion City Sailors sangat bermakna.

Baca Juga: BRI Liga 1: Persib Minta Laga Lawan Bali United Ditunda, Ada Apa?

Pasalnya gol tersebut menjadi yang pertama baginya sejak resmi berkostum Persib.

"Tentu saja gol ini bermakna besar bagi saya, karena saya masih pemain baru disini dan ini adalah gol pertama saya di sini," kata Mateo Kocijan.

Lebih lanjut gelandang asal Kroasia ini menuturkan, sebelum dalam sesi latihan tim pelatih selalu mendorong dirinya untuk berani melepaskan tendangan ke gawang.

Sehingga, saat menghadapi Lion City Sailors dia mendapatkan peluang dan mencoba untuk melepaskan tendangan jarak jauh.

Hasilnya bola sepakannya tidak dapat diantisipasi oleh kiper dan menjadi gol.

Baca Juga: Masuk Grup Neraka, AFC Kenang Keperkasaan Timnas Indonesia U-20

"Di setiap latihan juga pelatih sudah sering mendorong saya untuk berani melepas tendangan dan hari ini saya akhirnya melepaskan tendangan itu dan pelatih benar akan hal itu, jadi terima kasih kepada pelatih atas informasinya," tegasnya.

Terkait jalannya pertandingan, Mateo Kocijan mengakui skuat Maung Bandung tampil tidak maksimal di babak pertama.

Sehingga Persib harus tertinggal dua gol.

"Saya rasa pelatih tadi sudah banyak menyampaikan segalanya. Babak pertama memang bukan penampilan yang terbaik dan itu terjadi hingga babak pertama usai," ungkapnya.

Namun, setelah tertinggal dua gol Mateo Kocijan dan rekan-rekannya berusaha untuk bangkit di babak kedua.

Akhirnya Persib bisa mencetak tiga gol sekaligus meraih kemenangan.

"Tapi kami percaya terhadapi diri sendiri dan sebelum ini, dalam 2-3 kami bermain dengan baik tapi hasil belum memihak," ujarnya.

"Kali ini kami pantas mendapat yang lebih. Saya rasa kami hari ini bisa membalikkan keadaan dan saya bangga bisa menciptakan gol. Ini hasil dari kerja keras kami," tegas.

Sementara itu, kemenangan perdana Persib di AFC Champions League 2 2024-2025, membuat Persib naik ke peringkat tiga klasemen Grup F dengan mengoleksi empat poin.

Selain itu, dengan kemenangan atas Lion City Sailors, membuat skuat Maung Bandung menjaga peluang untuk lolos ke babak selanjutnya di AFC Champions League 2 2024-2025.

Kontributor : Rahman

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI