Calvin Verdonk Kembali Starter! Pelatih Nijmegen Dibuat Tak Punya Pilihan

Arief Apriadi Suara.Com
Sabtu, 09 November 2024 | 13:38 WIB
Calvin Verdonk Kembali Starter! Pelatih Nijmegen Dibuat Tak Punya Pilihan
Bek Timnas Indonesia, Calvin Verdonk membantu NEC Nijmegen menang 6-0 atas Groningen dalam lanjutan Eredivisie 2024/2025, Minggu (3/11/2024). [Dok. Instagram/@c.verdonk]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bek sayap kiri Timnas Indonesia, Calvin Verdonk diyakini akan menjadi starter saat NEC Nijmegen bertandang ke markas RKC Waalwijk dalam lanjutan Eredivisie 2024/2025, Minggu (10/11/2024) dini hari WIB.

Hal itu merujuk pada situasi NEC Nijmegen yang membuat pelatih Rogier Meijer tak punya pilihan.

Menyitat ForzaNEC, Sabtu (9/11/2024), pemain yang menjadi rival Calvin Verdonk di pos bek sayap kiri, Thomas Ouwejan, mengalami cedera.

Dia dipastikan tidak akan dibawa Nijmegen setelah mengalami cedera di laga kontra FC Groningen pada 3 November lalu.

Baca Juga: Berkah Winger Persib Bandung dari Shin Tae-yong Usai Diduga Diselingkuhi Pacar

"Jadi, dia tidak ada di sana [daftar susunan pemain]," kata Roger Meijer.

Situasi itu membuat Calvin Verdonk, yang kembali menjadi starter saat melawan De Trots van het Noorden, diyakini akan menjadi starter untuk laga kontra Waalwijk.

Selain karena pesaingnya mengalami cedera, Verdonk juga kembali menjadi starter setelah menegaskan siap mengevaluasi diri.

Sebelum menghadapi Groningen, Calvin Verdonk sudah tiga laga beruntun kehilangan tempat utama yang diambil alih Ouwejan.

Bek sayap kiri NEC Nijmegen, Thomas Ouwejan mulai geser posisi Calvin Verdonk di tim. [Dok. IG/@thomasouwejan]
Bek sayap kiri NEC Nijmegen, Thomas Ouwejan mulai geser posisi Calvin Verdonk di tim. [Dok. IG/@thomasouwejan]

Namun, pasca laga kontra PEC Zwolle, Verdonk menegaskan dia siap bekerja keras untuk bisa kembali menjadi starter. Pernyataannya belakangan terbukti benar.

Baca Juga: Kevin Diks Punya 2 Kampung Halaman di Indonesia, Kok Bisa?

Selepas laga kontra Waalwijk dini hari WIB nanti, Calvin Verdonk akan bertolak ke Jakarta untuk bergabung dengan rekan-rekannya di Timnas Indonesia.

Timnas Indonesia akan menjamu Jepang dan Arab Saudi dalam dua laga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada 15 dan 19 November 2024.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI