Pratama Arhan Dikabarkan Out dari Suwon FC, Netizen: Jangan Mau Distir Mertua!

Kamis, 07 November 2024 | 16:34 WIB
Pratama Arhan Dikabarkan Out dari Suwon FC, Netizen: Jangan Mau Distir Mertua!
Pratama Arhan bersama istri, Aziza Salsha dan ayah mertua, Andre Rosiade. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bek Timnas Indonesia, Pratama Arhan, mendapat saran menohok dari netizen usai mengunggah pesan misterius di akun Instagram-nya.

Lewat akun Instagram-nya, @pratamaarhan8, bek berusia 22 tahun itu mengunggah foto dengan latar belakang ‘Here We Go’ disertai keterangan yang misterius.

“Setiap perjalanan punya alurnya sendiri. Yang pasti, semangat untuk terus berkembang selalu ada,” tulis keterangan dalam unggahan Arhan.

Unggahan tersebut membuat netizen, terutama pecinta sepak bola Tanah Air, menduga bahwa Arhan akan pindah ke klub baru.

Baca Juga: 6 Klub Luar Negeri yang Bisa Rekrut Rizky Ridho, Ansan Greeners hingga Slavia Praha

Bahkan, muncul dugaan jika eks PSIS Semarang itu akan mengikuti saran mertuanya, Andre Rosiade, yang sebelumnya menyarankannya bergabung Semen Padang.

Selain menyarankannya bergabung Semen Padang, baru-baru ini Andre Rosiade juga membocorkan perihal klub barunya.

Menurut politisi Partai Gerindra itu, banyak klub yang meminati Arhan dan kemungkinan besar menantunya itu baru akan bergabung dengan klub baru pada Februari 2025.

Bahkan, ayah Azizah Salsha itu masih menyinggung peluang Arhan bergabung Semen Padang dan secara tersirat memintanya bergabung dengan alasan agar menantunya itu bisa menjaga kondisi di tengah pencarian klub baru.

“Kalau ingin menjaga kebugaran tidak ada salahnya kalau Arhan mau (gabung Semen Padang). Tapi nanti akan dikonsultasikan dengan Timnas juga, karena bagaimana juga Arhan adalah aset tim nasional ya,” kata Andre.

Baca Juga: 3 Striker Keturunan Kemungkinan Besar Dinaturalisasi Setelah Kevin Diks, Ada yang Sudah Kirim Dokumen!

Karenanya, netizen pun meminta Arhan agar jangan mau distir atau diatur oleh mertuanya, terutama soal karir sepak bolanya.

“Arhan bilangin mertua lu jangan ikut campur masalah karirmu apalagi upload2 di sosmed sok paling mau ngasih tau, biarkan agensimu yg ngasih tau perihal berita karir lu ke public,” tulis komentar akun @s***y

“Yg penting jangan mau disetir sama mertua ya han,” tulis komentar akun @s****s.

“Tersandera mertua,” tulis komentar akun @n*****t.

Sementara itu, Arhan berada di penghujung kontraknya bersama Suwon FC. Kontraknya sendiri akan habis pada Januari 2025 mendatang.

Namun beredar kabar Suwon FC memiliki opsi untuk memperpanjang kontraknya satu tahun lagi atau hingga 2026 mendatang.

Meski memiliki opsi untuk memperpanjang kontrak, unggahan Arhan itu diyakini sebagai tanda bahwa dirinya tak akan melanjutkan karirnya bersama klub Korea Selatan itu.

Apalagi selama berseragam Suwon FC, sejak awal tahun 2024 eks Tokyo Verdy ini jarang mendapat kesempatan bermain.

Tercatat, Arhan baru tampil sebanyak 2 kali sepanjang tahun 2024 ini dengan total menit bermain sebanyak 4 menit saja.

(Felix Indra Jaya)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI