Suara.com - Sejumlah tim besar sukses meraih kemenangan pada matchday keempat Liga Champions pada Kamis (7/11) dinihari WIB.
Barcelona sukses meraih kemenangan 5-2 atas Red Star. Lima gol Barca dicetak oleh Robert Lewandowski (43' dan 53'), Inigo Martinez (13'), Raphinha (55') dan Fermin Lopez pada menit ke-76.
Sedangkan 2 gol Red Star dicetak oleh Kalompa Mvumpa pada menit ke-27 dan Milson di menit akhir pertandingan.
Kemenangan ini membuat Blaugrana berada di peringkat ke-6 klasemen Liga Champions dengan meraih 9 poin, hasil dari 3 kali menang dan 1 kali kalah.
Baca Juga: Statistik Tijjani Reijnders Vs Jude Bellingham saat AC Milan Tumbangkan Real Madrid
Sementara itu Stadion Giuseppe Meazza, anak asuh Simone Inzagi Inter Milan meraih kemenangan tipis 1-- atas Arsenal lewat gol penalti Hakan Calhanoglu pada menit ke-45+3.
Kemenangan tipis juga diraih oleh Atletico Madrid saat laga tandang ke markas PSG. Atletico menang 2-1 lewat gol Nahuel Molina dan Angel Correa. 1 gol PSG dicetak oleh Warren Zaire Emery di menit ke-14.
Skor tipis 1-0 juga jadi hasil akhir laga Bayern vs Benfica. Die Roten meraih kemenangan lewat gol Jamal Musiala di menit ke-67 memanfaatkan umpan Harry Kane.
Hasil pertandingan Liga Champions, Kamis 7 November 2024:
Club Brugge 1-0 Aston Villa
Baca Juga: Belum Ada Satu Bulan! Real Madrid Didesak Ganti Santiago Bernabeu Jadi Santiago Bernadya
Shakthar 2-1 Young Boys
Red Star 2-5 Barcelona
Feyenoord 1-3 Salzburg
Inter Milan 1-0 Arsenal
PSG 1-2 Atletico Madrid
Sparta Prague 1-2 Brest
Stuttgart 0-2 Atalanta
Bayern 1-0 Benfica