Suara.com - Insiden mengenaskan terjadi di Peru. Akibat sambaran petir di lapangan, seorang pemain sepak bola bernama Jose Hugo de la Cruz Meza tewas.
Momen tragis ini terjadi dalam pertandingan Juventud Bellavista melawan Familia Chocca. Kala itu, Bellavista unggul dengan skor 2-0.
Akan tetapi, wasit pemimpin pertandingan menghentikan laga karena suara guntur yang keras di stadion pada menit ke-22. Para pemain pun berjalan keluar lapangan.
Nahasnya ketika pemain keluar lapangan, petir menyambar. Bek bernama Jose Hugo de la Cruz Meza langsung terkapar.
Baca Juga: Asnawi Mangkualam Lapor Sudah Sembuh Cedera ke Manajer Timnas Indonesia, Netizen: Istirahat Dulu Aja
Bahkan dari video yang beredar di media sosial, pemain lain yang berada di sekitarnya juga ikut terjatuh usai petir menyambar.
Jose Hugo de la Cruz Meza yang terkena sambaran petir langsung dilaporkan tewas, meski sempat dilarikan ke rumah sakit terdekat.
Kemudian kiper yang berada di dekatnya bernama Juan Chocca Llacta mengalami luka bakar serius dan dalam kondisi kritis.
Adapun insiden pemain tersambar petir juga pernah terjadi di Indonesia pada 10 Februari 2024 silam di Stadion Siliwangi, Bandung.
Korbannya adalah Septian Raharja yang merupakan pemain FBI Subang. Dalam momen itu, klubnya sedang melakoni laga persahabatan melawan 2Flo FC Bandung.
Baca Juga: Wasit Bonyadifard Mooud Jadi Saksi Saat Jepang Injak-injak Timnas Indonesia di SUGBK
Dalam video yang viral di media sosial, terlihat bahwa petir langsung menyambar tubuh Septian yang sedang berdiri di lapangan. Pria 34 tahun itu pun langsung terkapar dan kemudian mendapat pertolongan dari rekannya.