Profil Bonyadifard Mooud, Mantan Wasit Liga 1 yang Bakal Pimpin Laga Timnas Indonesia vs Jepang

Irwan Febri Suara.Com
Selasa, 05 November 2024 | 12:00 WIB
Profil Bonyadifard Mooud, Mantan Wasit Liga 1 yang Bakal Pimpin Laga Timnas Indonesia vs Jepang
Bonyadifard Mooud (IG Bonyadifard Mooud)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Hal itu terjadi pada ajang Liga 1 musim 2017. Ketika itu, Bonyadifard Mooud mendapatkan protes keras dari PSM Makassar karena banyak mengambil keputusan kontroversial saat melawan Persija Jakarta.

Salah satunya yakni saat Bonyadifard Mooud menganulir gol Wiljan Pluim yang dinilai handball. Selain itu, dia juga pernah bertugas memimpin laga Persib Bandung vs Bhayangkara FC, Persib Bandung vs Sriwijaya FC, hingga Arema FC vs Persib Bandung.

Tak hanya itu, Timnas Indonesia U-19 juga pernah menjadi korban keputusan kontroversialnya. Momen ini tepatnya terjadi saat menghadapi Malaysia pada Kualifikasi Piala Asia U-19 pada 2017.

Ketika itu, dia tak memberikan peringatan keras saat pemain Malaysia, Nabil, melakukan tekel keras kepada Saddil Ramdani. Padahal, Nabil melakukan tekel dengan dua kaki yang membuat Saddil hingga terjatuh.

Kontributor: Muh Faiz Alfarizie

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI