Respons 'Adem' STY Tahu Murid Park Hang-seo akan Mata-matai Timnas Indonesia di GBK

Arief Apriadi Suara.Com
Minggu, 03 November 2024 | 18:00 WIB
Respons 'Adem' STY Tahu Murid Park Hang-seo akan Mata-matai Timnas Indonesia di GBK
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menanggapi rencana pelatih Vietnam, Kim Sang-sik memata-matai skuad Garuda di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta selama FIFA Matchday November 2024. [Dok. Instagram/@shintaeyong7777]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memberi tanggapan terkait rencana pelatih Vietnam, Kim Sang-sik mau memata-matai skuad Garuda di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan.

Ya, Kim Sang-sik mengaku akan datang langsung menyaksikan pertandingan Timnas Indonesia pada pertengahan November mendatang.

Timnas Indonesia dijadwalkan menjamu Jepang dan Arab Saudi dalam lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada 15 dan 19 November 2024.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menanggapi rencana pelatih Vietnam, Kim Sang-sik memata-matai skuad Garuda di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta selama FIFA Matchday November 2024. [Dok. Instagram/@shintaeyong7777]
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menanggapi rencana pelatih Vietnam, Kim Sang-sik memata-matai skuad Garuda di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta selama FIFA Matchday November 2024. [Dok. Instagram/@shintaeyong7777]

Kim Sang-sik menyebut langkah itu diambil sebagai bagian persiapan Vietnam jelang tampil di ASEAN Cup 2024 atau Piala AFF 2024.

Baca Juga: FC Twente Bongkar Kondisi Cedera Mees Hilgers, Separah Apa Sampai Mungkin Absen Bela Timnas Indonesia?

Timnas Indonesia dan Vietnam diketahui tergabung dalam grup yang sama yakni Grup B bersama Filipina, Myanmar dan Laos.

Menanggapi hal itu, Shin Tae-yong memberi respons santai. Dia menyebut langkah yang diambil mantan anak asuh Park Hang-seo itu wajar.

"Itu hal yang wajar ya," kata Shin Tae-yong kepada awak media di Jakarta pada Sabtu (2/11/2024).

"Sebagai pelatih kepala, dia kerjakan apa yang harus dia kerjakan."

"Lawan siapapun harus menganalisis ya. Sebagai pelatih kepala, itu sangat wajar."

Baca Juga: Mees Hilgers Cedera Hamstring, Butuh Waku Penyembuhan Selama Ini, Bagaimana Lawan Jepang?

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menanggapi rencana pelatih Vietnam, Kim Sang-sik memata-matai skuad Garuda di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta selama FIFA Matchday November 2024. [Dok. Instagram/@shintaeyong7777]
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menanggapi rencana pelatih Vietnam, Kim Sang-sik memata-matai skuad Garuda di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta selama FIFA Matchday November 2024. [Dok. Instagram/@shintaeyong7777]

Kim Sang-sik merupakan sosok pelatih yang pernah menjadi rekan Shin Tae-yong di Seongnam Ilhwa Chunma.

Dia merupakan sosok legendaris di sepak bola Korea Selatan dengan memenangi lima trofi K League dan 59 caps bersama Timnas Korea Selatan.

Menariknya, Kim Sang-sik merupakan mantan murid dari Park Hang-seo, eks pelatih Vietnam yang sempat jadi rival Shin Tae-yong.

Park Hang-seo pernah mengandalkan Kim Sang-sik sebagai bek tengah saat menukangi Korea Selatan pada akhir 2000.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI