4 Tim Eropa Paling Diuntungkan Setelah Pemainnya Berseragam Timnas Indonesia

Arief Apriadi Suara.Com
Selasa, 29 Oktober 2024 | 19:10 WIB
4 Tim Eropa Paling Diuntungkan Setelah Pemainnya Berseragam Timnas Indonesia
Justin Hubner saat main di Wolverhampton Wanderers. (Instagram/justinhubner5)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Keberhasilan Timnas Indonesia merekrut para pemain keturunan nyatanya tak hanya menjadi berkah untuk skuad Garuda, tetapi juga tim yang dibela para pemain.

Selain menjadi ajang promosi gratis ke fans Timnas Indonesia, klub-klub pemilik pemain keturunan juga mendapatkan manfaat lain.

Para pemain mereka diketahui banyak mengalami lonjakan harga pasar sebagaimana menyitat laman Transfermarkt.

Menurut Transfermarkt, nilai pasar Timnas Indonesia kini mencapai 12,7 juta euro (Rp 215 miliar) sejak Juni 2024.

Nilai ini hanya sedikit lebih rendah dibandingkan runner-up Piala Asia 2023, Yordania, yang diperkirakan bernilai 16,8 juta euro (Rp 285 miliar).

Kenaikan nilai ini dipengaruhi oleh performa timnas, usia pemain, dan tren media. Perubahan harga yang signifikan ini juga menguntungkan klub-klub pemilik pemain.

1. FC Utrecth

Ivar Jenner bermain penuh dalam laga terbaru Jong FC Utrecht. (Instagram/@ivarjnr)
Ivar Jenner bermain penuh dalam laga terbaru Jong FC Utrecht. (Instagram/@ivarjnr)

Gelandang muda Ivar Jenner mengalami peningkatan harga pasar yang signifikan.

Harga pasarnya melonjak dari Rp5,21 miliar pada Januari 2024 menjadi Rp6,08 miliar pada 12 Juni 2024.

Baca Juga: Reaksi Shin Tae-yong Hadapi Pelatih Arab Saudi yang Kalahkan Argentina di Piala Dunia

Ini bukan kali pertama Ivar mengalami lonjakan nilai. Saat debut dengan timnas pada Juli 2023, nilainya langsung naik dari Rp434 juta menjadi Rp5,21 miliar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI