Breakingnews! Kiper Timnas Indonesia Disanksi Larangan Bermain di 2 Pertandingan, Denda Puluhan Juta

Selasa, 29 Oktober 2024 | 13:46 WIB
Breakingnews! Kiper Timnas Indonesia Disanksi Larangan Bermain di 2 Pertandingan, Denda Puluhan Juta
Kiper Timnas Indonesia sekaligus PSIS Semarang Adi Satryo (IG Adi Satryo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kiper Timnas Indonesia sekaligus PSIS Semarang Adi Satryo mendapatkan saksi keras dari PSSI. Di mendapatkan saksi larangan bermain di 2 pertandingan Liga 1 Indonesia.

Selain itu Adi Satryo juga didenda Rp 10 juta.

Dalam laman PSSI disebutkan saksi itu diberikan karena Adi Satryo terbukti melakukan pelanggaran menghalangi tim lawan mencetak gol serta mendapatkan kartu merah langsung.

"Tambahan larangan bermain sebanyak 2 pertandingan, denda Rp 10 juta," begitu tulis PSSI.

Baca Juga: 6 Langkah Mudah Registrasi Garuda ID untuk Nonton Timnas Indonesia

Insiden itu terjadi saat PSIS Semarang menjamu Persija di Stadion Moch Soebroto Magelang, Kamis (17/10/2024) malam.

Adi Satryo mendapatkan kartu merah di awal laga karena pelanggaran keras.

Kiper cadangan PSIS Semarang Rizky Darmawan pun menggantikan Adi Satryo.

Adi Satryo merupakan kiper cadangan Timnas Indonesia. Dia sudah menjalani 2 pertandingan dengan waktu bermain 134 menit.

Adi Satryo lahir di Tangerang 7 Juli 2001.

Baca Juga: Jelang Lawan Timnas Indonesia, Media Jepang Justru Soroti Ramadhan Sananta

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI