Dihujat Suporter Sendiri, Timnas Indonesia U-17 Dipuji Media Vietnam

Irwan Febri Suara.Com
Senin, 28 Oktober 2024 | 23:22 WIB
Dihujat Suporter Sendiri, Timnas Indonesia U-17 Dipuji Media Vietnam
Skuad Timnas Indonesia U-17. (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Lolosnya Indonesia ke Piala Asia U-17 2025 menambah jumlah wakil Asia Tenggara di ajang tersebut, dan hal ini membuka potensi ke Piala Dunia U-17.

"Vietnam bersama Indonesia lolos ke Piala Asia U-17 2024, Asia Tenggara bisa dipastikan ikut Piala Dunia," tulis Soha.vn.

Terbukanya peluang wakil ASEAN tampil di Piala Dunia U-17 berkaca pada riwayat sebelumnya, di mana muncul grup yang berisi sejumlah wakil Asia Tenggara.

"Grup serupa telah muncul di banyak turnamen kontinental sebelumnya," tulis Soha.vn.

"Pada babak kedua kualifikasi Piala Dunia 2022, 4 tim Vietnam, Thailand, Indonesia, dan Malaysia berada satu grup dengan UEA. Pada babak grup U-23 Asia 2022, pengundian tersebut juga menempatkan Vietnam U-23, Thailand U-23, dan Malaysia U-23 dalam satu grup."

"Dengan adanya grup unggulan pada turnamen Asia U-17 2025, kemungkinan besar akan tampil satu grup yang berisi 3 tim dari Vietnam, Thailand, Indonesia dan 1 tim lainnya di grup unggulan tertinggi."

"Jika kasus ini terjadi, maka kawasan Asia Tenggara pasti memiliki minimal 1 wakil untuk merebut tiket mengikuti Piala Dunia U-17 2025," imbuh mereka.

Kontributor: Eko

Baca Juga: AFC Puji Timnas Indonesia U-17 dan Australia: Performa Kedua Tim Bagus

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI