Top Skor Vitesse Buat Keputusan untuk Bela Timnas Indonesia di Akhir Musim

Arif Budi Suara.Com
Senin, 28 Oktober 2024 | 12:43 WIB
Top Skor Vitesse Buat Keputusan untuk Bela Timnas Indonesia di Akhir Musim
Miliano Jonathans akan bikin keputusan untuk bela timnas Indonesia. (Instagram/@milianojonathans_)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemain keturunan Miliano Jonathans memberikan pernyataan bahwa dirinya akan mengambil pilihan di akhir musim mendatang apakah bakal gabung timnas Indonesia atau tidak.

Miliano Jonathans adalah pemain keturunan yang berdarah Depok dari pihak ayahnya. Ia merupakan nama potensial.

Bagaimana tidak, sejauh ini Miliano adalah top skor sementara di Vitesse. Pemain 20 tahun ini sudah mengoleksi delapan gol.

"Pintu saya terbuka. Karena saya baru pulih dari cedera serius, saya ingin menjadi sebugar mungkin terlebih dahulu,” kata Miliano kepada media Belanda, ESPN NL.

Baca Juga: Siapa Jones Schalen? Pemain Keturunan Bogor, Junior Tim Geypens di FC Emmen

Walau begitu, Miliano Jonathans mengakui akan berdiskusi dengan keluarga terlebih dahulu sebelum memutuskan apakah bakal gabung ke skuad Garuda.

"Saya sedang mendiskusikan ketertarikan itu dengan keluarga. Keluarga juga harus berada di belakangnya," ucap Miliano Jonathans dikutip dari gld.nl.

Menurut pemain 20 tahun ini, Indonesia adalah negara yang gila bola. Ia pun menyebut bakal membuat keputusan akhir musim.

"Sepak bola sangat hidup di sana dan saya melihat ini sebagai kesempatan yang luar biasa. Sangat menyenangkan bahwa mereka tertarik. Saya pikir saya akan membuat pilihan pada akhir musim ini," tegasnya.

Andai ketambahan Miliano Jonathans, lini serang timnas Indonesia akan semakin kuat. Sebab, ia potensial dan menunjukkan performa apik saat main di sayap kanan.

Baca Juga: Segera Jadi Pemain Timnas Indonesia, Kevin Diks Diincar Klub Jerman Borussia Monchengladbach

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI