Suara.com - Sederet bintang Timnas Indonesia tampil apik bersama masing-masing klub di kompetisi Eropa yang berlangsung akhir pekan ini.
Bahkan tak sedikit yang mendapatkan rating tinggi hingga menjadi match of the match dalam laga yang dimainkan.
Dimulai dari gelandang Thom Haye yang berhasil membawa Almere City meraih kemenangan perdana di Eredivisie Belanda 2024/2025.
Haye dan kawan-kawan menaklukkan NEC Nijmegen yang juga dihuni pemain Timnas Indonesia, Calvin Verdonk dengan skor 1-0 pada pekan kesepuluh.
Baca Juga: RESMI! Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Asia U-17 2025
Lalu ada dua duel sesama pemain diaspora di Liga Belgia, saat FCV Dender menghadapi KV Mechelen.
Dalam laga itu, Ragnar Oratmangoen yang masuk sebagai pemain pengganti berhasil mencetak gol ke gawang klub yang dibela Sandy Walsh.
Kemudian bek Mees Hilgers juga mencetak satu gol dalam membantu timnya FC Twente pesta gol ke gawang Heracles Almelo.
Dalam lanjutan Liga Eredivisie Belanda di Stadion De Grolsch Veste, Enschede, Minggu (27/10/2024) malam, FC Twente menang telak 5-0.
Itu adalah gol pertama bagi pemain termahal milik Timnas Indonesia di kompetisi kasta tertinggi Liga Belanda musim ini.
Baca Juga: Mees Hilgers Cetak Gol Indah, FC Twente Berpesta di Kadang Sendiri
Gacornya sederet pemain di Eropa seakan menjadi alarm bahaya bagi Jepang yang akan bertemu di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, 15 November mendatang.