Ada 'Tangan' Shin Tae-yong di Balik Pemecatan Roberto Mancini?

Minggu, 27 Oktober 2024 | 10:34 WIB
Ada 'Tangan' Shin Tae-yong di Balik Pemecatan Roberto Mancini?
Wajah tegang Roberto Mancini saat memimpin latihan Timnas Arab Saudi jelang melawan Timnas Indonesia (Foto: X/@UpdateBolabola)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Roberto Mancini resmi mengakhiri kiprahnya bersama Timnas Arab Saudi. Salah satu indikasinya karena penampilan buruk melawan Timnas Indonesia, asuhan Shin Tae-yong.

Keputusan pemecatan ini diambil oleh Federasi Sepak Bola Arab Saudi setelah pelatih asal Italia tersebut gagal membawa The Green Falcons meraih hasil yang memuaskan.

Mancini yang ditunjuk pada Agustus 2023 telah menukangi Arab Saudi dalam 18 pertandingan.

Dari jumlah tersebut, ia hanya mampu meraih 7 kemenangan, 5 hasil imbang, dan 6 kekalahan.

Prestasi yang kurang memuaskan ini menjadi salah satu alasan utama pemecatan Mancini.

Salah satu kegagalan terbesar Mancini adalah saat membawa Arab Saudi berkompetisi di Piala Asia 2023.

Timnas yang diperkuat sejumlah pemain bintang harus puas tersingkir di babak 16 besar.

Jamu Timnas Indonesia, Roberto Mancini Minta para suporter penuhi stadion. (Instagram/@mrmancini10)
Jamu Timnas Indonesia, Roberto Mancini Minta para suporter penuhi stadion. (Instagram/@mrmancini10)

Kegagalan Mancini semakin terlihat jelas saat melakoni kualifikasi Piala Dunia 2026. Meski sempat melaju hingga babak ketiga, performa Arab Saudi justru menurun drastis.

Bahkan, mereka harus mengakui keunggulan Timnas Indonesia di kandang sendiri.

Baca Juga: Nova Arianto Akui Fokus pada Australia di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025

Hasil imbang 1-1 melawan Indonesia menjadi awal dari rangkaian buruk Arab Saudi. Setelah itu, mereka kalah dari Jepang. Lalu, Arab Saudi tak mampu mengalahkan Bahrain, dengan skor kacamata. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Shin Tae-yong: Di Balik Pemecatan Itu Semua saya...
Shin Tae-yong: Di Balik Pemecatan Itu Semua saya...
LHKPN Dedi Mulyadi: Punya 116 Tanah di Jawa Barat, Kini Menangis Kejer Lihat Kerusakan Puncak Bogor
LHKPN Dedi Mulyadi: Punya 116 Tanah di Jawa Barat, Kini Menangis Kejer Lihat Kerusakan Puncak Bogor
Jadi Korban Shin Tae-yong, Roberto Mancini: Urusan Saya Belum Selesai
Jadi Korban Shin Tae-yong, Roberto Mancini: Urusan Saya Belum Selesai
Richard Lee Pelan-Pelan Ajak Istri Masuk Islam, Pakai Strategi Unik
Richard Lee Pelan-Pelan Ajak Istri Masuk Islam, Pakai Strategi Unik
Eks Ordal PSSI Bongkar di Balik Pemecatan Shin Tae-yong: Ada Ledakan di Ruang Ganti
Eks Ordal PSSI Bongkar di Balik Pemecatan Shin Tae-yong: Ada Ledakan di Ruang Ganti
KAWAL GARUDA! Suporter Bongkar Alasan di Balik Isu Pemecatan Shin Tae-yong
KAWAL GARUDA! Suporter Bongkar Alasan di Balik Isu Pemecatan Shin Tae-yong

TERKINI