Sulit ditemukan data yang bisa digunakan untuk mengulas sosok pemain berkumis tebal ini. Situs-situs semacam Transfermarkt hingga Soccerway pun tak memiliki data yang lengkap mengenai pemain ini.
Yang jelas, Lathi Al Qallaf merupakan salah satu pemain yang diandalkan Timnas Kuwait U-17. Sebab, pelatih Timnas Kuwait U-17, Ferdo Milin, langsung memasangnya sebagai starter saat menghadapi Timnas Indonesia U-17.
Bukan tidak mungkin, pemain bernomor punggung tujuh ini akan kembali diturunkan saat Timnas Kuwait U-17 menghadapi Australia U-17 pada laga kedua Grup G.
Kontributor: Muh Faiz Alfarizie