Pemain Timnas Indonesia yang Diwaspadai Pelatih Jepang: Bukan Thom Haye atau Rafael Struick

Pelatih Timnas Jepang, Hajime Moriyasu mengkhawatirkan satu hal jelang laga tandang kontra Timnas Indonesia.
Suara.com - Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, menyebut pertandingan melawan Timnas Indonesia akan sulit. Dia pun mewaspadai salah satu "pemain" Timnas Indonesia, tetapi bukan Thom Haye maupun Rafael Struick.
Menurut Hajime Moriyasu, Timnas Indonesia memiliki modal besar saat menjamu Jepang dalam lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada 14 November mendatang.
Timnas Indonesia dianggap Hajime Moriyasu akan mendapatkan tambahan kekuatan dari pemain ke-12 alias suporter mereka di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.
“Melihat kualifikasi sebelumnya, ada 60.000 hingga 80.000 orang yang hadir,” Hajime Moriyasu perihal potensi laga kontra Timnas Indonesia.
Baca Juga: Fakta Mengejutkan: Kakek Pascal Struijk Terkait Insiden Berdarah Hotel Yamato Surabaya
“Ini akan menjadi pertandingan yang sangat sulit," tambahnya seperti dikutip dari Nikkan Sports.
Laga kontra Timnas Indonesia akan menjadi upaya pelampiasan Jepang setelah meraih hasil kurang memuaskan dalam matchday keempat Grup C pada Oktober 2024.
Jepang hanya bisa meraih hasil imbang 1-1 melawan Australia di kandang pada Selasa (15/10/2024), setelah sebelumnya menang 2-0 atas Arab Saudi.

Pelatih Hajime Moriyasu merasa hasil ini tidak memuaskan, karena timnya seharusnya bisa tampil lebih baik.
Setelah mengumpulkan empat poin dari dua laga bulan Oktober, Moriyasu merenungkan ketidakmampuan timnya mendobrak pertahanan Australia.
Baca Juga: Foto Kakek Pascal Struijk: Pernah Sekolah di SMAN 6 Surabaya, Pacari Jebolan UNPAD
“Empat poin tidaklah buruk,” katanya, “Saya yakin kami bisa menang di laga tandang melawan Arab Saudi.”