Maarten Paes Bikin Rekor Baru di MLS, OTW Menang Lawan Jepang dan Arab Saudi?

Selasa, 22 Oktober 2024 | 08:27 WIB
Maarten Paes Bikin Rekor Baru di MLS, OTW Menang Lawan Jepang dan Arab Saudi?
Maarten Paes tepis tendangan penalti Arab Saudi. (Instagram/@maartenpaes)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Maarten Paes, penjaga gawang Timnas Indonesia yang tengah bersinar di kancah sepak bola Amerika Serikat, kini tengah bersaing memperebutkan penghargaan bergengsi Save of The Year dalam ajang Major League Soccer (MLS) 2024.

Nama Paes masuk dalam daftar nominasi setelah aksi penyelamatan gemilangnya saat membela FC Dallas berhasil memukau para penggemar dan pengamat sepak bola.

Aksi penyelamatan ganda yang dilakukan Paes saat menghadapi tembakan penalti dan bola rebound dari pemain LA Galaxy, Gabriel Pec, pada akhir Mei lalu, menjadi sorotan utama yang membuatnya layak masuk nominasi.

Penyelamatan spektakuler tersebut terjadi di Stadion Dignity, Carson, dan berhasil menggagalkan upaya LA Galaxy untuk menyamakan kedudukan.

Baca Juga: Sempat Diklaim Malaysia, Pemain Keturunan Ini Justru Ingin Bela Timnas Indonesia

Untuk menentukan pemenang penghargaan Save of The Year, MLS membuka voting bagi seluruh penggemar sepak bola melalui situs resmi mereka.

Masa voting akan berlangsung mulai Senin, 21 Oktober hingga 28 Oktober mendatang.

Dalam persaingan memperebutkan penghargaan ini, Paes harus bersaing dengan sejumlah kiper top lainnya, seperti Brad Stuver, Roman Burki, dan bahkan mantan juara dunia, Hugo Lloris.

Meski demikian, dukungan dari para penggemar sepak bola Indonesia untuk Paes sangat luar biasa.

Hal ini terlihat dari banyaknya komentar positif yang membanjiri unggahan MLS di media sosial.

Baca Juga: Namanya Jawa Banget, Pemain Keturunan Berdarah 3 Negara Ini Calon Penerus Thom Haye di Timnas Indonesia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI