Suara.com - Nusron Wahid ditunjuk sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional atau Mentero ATR/BPN pada 20 Oktober 2024, di masa pemerintahan Prabowo-Gibran.
Sosok kelahiran Kudus 12 Oktober 1973 itu merupakan politisi dari Partai Golkar dan selama ini terkenal sebagai aktivis.
Tak hanya di dunia politik, Nusron juga konsen di dunia sepak bola dalam beberapa tahun terakhir.
Seperti diketahui, sosok berusia 51 tahun itu menjabat sebagai dewan penasihat klub berjuluk Laskar Macan Muria.
Baca Juga: Pegadaian Dukung Kemajuan Sepak Bola Melalui Perhelatan Liga 2
Namun, Nusron justru mendapat sindiran dari suporter Persiku Kudus setelah resmi dilantik menjadi Menteri ATR/BPN.
Sindiran dilontarkan suporter dalam unggahan akun Instagram Persiku setelah hasil jeblok di kompetisi Liga 2 2024/2025.
Bahkan, Jajang Mulyana dan kawan-kawan dihajar PSIM Yogyakarta lima gol tanpa balas di kandang sendiri, Minggu (21/10/2024).
"Percuma kalau PERSIKU sulit menang, apa lagi sampai kalah 0-5 di kandang," tulis @farouk***.
"Persiku kapan menangnya," balas @persiku.inside.
Baca Juga: Persib Bandung Bisa Senasib Klub Liga 2 Buntut Suporter Serang Steward
"Politik yang diposting, tidak malu apa kemarin kalah di kandang sendiri," timpal @iqbal***.
"Saya ingatkan. Kemarin kamu kalah banyak. Jangan pura-pura lupa," balas @yahya***.