Suara.com - Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu menegaskan dirinya tidak akan melakukan eksperimen taktik ketika melawan timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Jepang akan menjadi lawan timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Laga ini dijadwalkan pada November mendatang.
Meski berstatus tim terkuat, Moriyasu menegaskan tidak akan mengubah komposisi pemain terbaik Samurai Biru saat bertandang ke markas skuad Garuda.
"Kami bisa menang, siapa pun yang bermain dan siapa pun yang kami pasangkan akan bekerja dengan baik," ucap Moriyasu dikutip dari Nikkan Sports.
Baca Juga: AFC Tanggapi Bahrain yang Minta Laga vs Timnas Indonesia Dipindah ke Luar Indonesia
"Alasan kami tidak mengganti pemain di babak kualifikasi terakhir untuk sebisa mungkin tidak berubah dan tetap harus memeriksa catatan dari pertandingan sebelumnya," imbuhnya.
Langkah tersebut akan tetap dipakai ketika Jepang melawan timnas Indonesia. Moriyasu akan mempertahankan tim terbaiknya selama menjalani putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
"Kami melakukannya dengan hati-hati dan akan melakukan yang sama di laga berikutnya. Saya bertanya apakah memulai dari awal dalam latihan dan dari dasar-dasar akan meningkatkan peluang kemenangan kita," jelas Moriyasu.
"Tapi saya ingin mempertahankan para pemain sebisa mungkin tidak berubah untuk babak kualifikasi ini dan membngun pengalaman yang kita peroleh untuk menggunakannya di waktu berikutnya," tegasnya.
Sejauh ini, Jepang menjadi tim yang paling superior. Samurai Biru mencatatkan tiga kemenangan dan sekali imbang.
Baca Juga: Petinggi PSSI-nya Bahrain: Serangan Suporter Indonesia Setara dengan Pembunuhan