Shin Tae-yong Ungkap Alasan Tak Panggil Justin Hubner untuk Lawan Jepang dan Arab Saudi

Irwan Febri Suara.Com
Jum'at, 18 Oktober 2024 | 08:45 WIB
Shin Tae-yong Ungkap Alasan Tak Panggil Justin Hubner untuk Lawan Jepang dan Arab Saudi
Justin Hubner membeberkan alasannya dicoret Shin Tae-yong. (Instagram/@justinhubner5)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memberikan isyarat tidak akan memanggil Justin Hubner pada dua pertandingan kualifikasi Piala Dunia November mendatang, melawan Jepang dan Arab Saudi.

Pada kedua pertandingan melawan Bahrain dan China, timnas tidak dapat diperkuat Justin Hubner yang dililit cedera. Pemain Wolverhampton tersebut kemungkinan juga belum pulih 100 persen pada bulan depan.

Justin Hubner dicoret Shin Tae-yong karena alami cedera. (Instagram/@justinhubner5)
Justin Hubner dicoret Shin Tae-yong karena alami cedera. (Instagram/@justinhubner5)

“Justin dengan adanya cedera jadi tidak bisa datang, tetapi November pun sebenarnya sama," kata Shin Tae-yong, dilansir dari Antara.

"Maksudnya walaupun performanya kembali, tapi dia belum bisa dibilang normal karena perlu ada waktu pemulihan, dan porsi latihan pasti masih kurang jadi masih harus dilihat nanti situasinya bagaimana,” lanjutnya mantan pelatih timnas Korsel itu.

Baca Juga: Harapan Singkat Erick Thohir untuk Timnas Indonesia U-17

Shin Tae-yong pun tampaknya sudah menemukan formula pengganti Justin Hubner, yakni menempatkan Calvin Verdonk pada posisi bek kiri. Sehingga dirinya tiddak terlalu khawatir.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI