Suara.com - Pelatih Arab Saudi, Roberto Mancini bawa-bawa timnas Indonesia setelah anak asuhnya gagal menang lawan Bahrain.
Arab Saudi harus puas meraih hasil imbang 0-0 ketika menghadapi Bahrain dalam lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Rabu (16/10/2024) dini hari WIB.
Padahal skuad berjuluk The Green Falcons mendominasi jalannya pertandingan. Arab Saudi juga punya peluang emas untuk menang.
Ketika laga memasuki menit ke-20, Arab Saudi mendapatkan hadiah penalti. Salem Aldawsari maju sebagai algojo.
Baca Juga: Orang PSSI Ungkap Sosok yang Ubah Kapten dari Jay Idzes ke Asnawi Mangkualam
Akan tetapi, ia gagal mengeksekusi tendangan penalti. Kegagalan itu bak dejavu karena Aldawsari juga tak bisa mencetak gol dari titik putih saat melawan timnas Indonesia.
Maka dari itu, Roberto Mancini mengungkit kegagalan Aldawsari saat melawan timnas Indonesia yang membuar Arab Saudi tertahan di urutan ketiga klasemen Grup Kualifikasi Piala Dunia 2026.
"Jika kami mencetak gol penalti melawan Indonesia dan dalam pertandingan hari ini juga, kami akan memperoleh sembilan poin," ujar Mancini dikutip dari laman resmi AFC.
Mancini pun curhat bahwa lini serang Arab Saudi masih belum maksimal untuk memanfaatkan peluang.
"Saya mencoba yang saya bisa dan menggunakan semua penyerang, tapi kami tidak berhasil. Secara ofensif kami belum ada di level yang dibutuhkan," kata Mancini.
Baca Juga: Kecerobohan yang Berujung Petaka Timnas Indonesia di Qingdao International Stadium
"Saya menggunakan semua penyerang untuk memperbaiki situasi, tetapi kami tidak beruntung. Ini bukan masalah sesaat, ini adalah masa lalu dan terus berlanjut hingga sekarang," tukasnya.