Hadapi China, Bojan Hodak Nilai Timnas Indonesia Lebih Difavoritkan Raih Kemenangan

Selasa, 15 Oktober 2024 | 16:10 WIB
Hadapi China, Bojan Hodak Nilai Timnas Indonesia Lebih Difavoritkan Raih Kemenangan
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak. (ligaindonesiabaru.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, memprediksi Timnas Indonesia bisa meraih kemenangan atas China, pada lanjutan babak ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Menurut Bojan Hodak, Timnas Indonesia dijagokan bisa meraih hasil maksimal pada pertandingan yang akan digelar di Stadion Qingdao Youth Football, Selasa (15/10/2024) pukul 19.00 WIB.

Prediksi Bojan Hodak bukan tanpa alasan, pasalnya pelatih asal Kroasia ini menilai skuat Garuda memiliki modal yang bagus di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Seperti diketahui, pada tiga pertandingan terakhir tim besutan pelatih Shin Tae-yong tidak terkalahkan, dengan menahan imbang Arab Saudi 1-1, Australia 0-0, dan Bahrain 2-2.

Baca Juga: Sadis! Demi Lawan Timnas Indonesia, China Suntik Lutut dan Tulang Rusuk Strikernya

Kondisi berbeda justru dirasakan tuan rumah yang tampil buruk dalam tiga awal babak ketiga kualifikasi. Pasalnya, mereka tiga kali menelan kekalahan dari Jepang 0-7, Arab Saudi 1-2, dan Australia 1-3.

"Saya sudah katakan kemarin, mereka bisa mengalahkan China yang sekarang masih mendapatkan nol poin," ucap Bojan Hodak saat ditemui di Stadion SPORrT Jabar, Arcamanik, Kota Bandung, Senin (14/10/2024).

Menurut Bojan Hodak, permainan China tidak begitu bagus pada Kualifikasi Piala Dunia 2026. Sedangkan Timnas Indonesia, penampilannya mengalami peningkatan.

Bahkan timnas Indonesia berhasil mengimbangi permainan negara kuat di Asia seperti Arab Saudi dan Australia, serta hampir meraih kemenangan atas Bahrain.

Sehingga, mantan pelatih Kuala Lumpur FC ini menilai skuat Garuda lebih berpeluang meraih kemenangan pada pertandingan babak ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Baca Juga: 3 Pemain Timnas Indonesia yang akan Susul Jordi Amat Dicoret Jelang Lawan China

"Itu karena mereka (China) tidak bermain begitu baik dan mereka sedang mencoba mengubah generasinya," kata Bojan Hodak.

"Jadi saya lihat dalam kasus ini, Indonesia lebih difavoritkan dan mendapatkan hasil positif," tegas pelatih asal Kroasia ini.

Kontributor : Rahman

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI