Suara.com - Timnas Indonesia akan dijamu China pada lanjutan babak ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Kedua tim dijadwalkan bentrok di Stadion Qingdao Youth Football, Selasa (15/10/2024) pukul 19.00 WIB.
Dalam laga nanti malam, skuad Garuda dipastikan mengenakan jersey putih lagi. China selaku tuan rumah bakal mengenakan jersey merah.
Sejauh ini, jersey putih seperti menjadi 'jimat' bagi Timnas Indonesia yang mencatatkan rekor belum terkalahkan dalam lima pertandingan terakhir.
Baca Juga: Adu Harga Pasar, China Ngos-ngosan Lawan Mees Hilgers Sendirian
Diawali saat menang 3-0 atas Vietnam dan menggulung Filipina dua gol tanpa balas di babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Tuah jersey putih itu berlanjut saat menjalani petualangan di babak ketiga. Timnas Indonesia belum terkalahkan dengan meraih tiga hasil imbang kontra Arab Saudi, Australia dan Bahrain.
Meski jadi tuah, namun netizen justru kasihan dengan full back Calvin Verdonk. Pasalnya, pemain NEC Nijmegen itu belum pernah mengenakan jersey merah alias jersey utama.
"Verdonk be like: Gua belum pernah make jersey home," tulis akun @eko_am*** dalam unggahan Instagram @gosballfc.
"Lagi-lagi Verdonk pake jersey putih," balas @imanmau***.
Baca Juga: Dulu Andalan Timnas, Andik Vermansah Kini Disorot karena Aksi Tak Terpuji di Liga 2
Pasukan Merah Putih datang dengan kondisi yang lebih baik setelah belum terkalahkan di tiga laga sebelumnya saat melawan Arab Saudi (1-1), Australia (0-0), dan Bahrain (2-2).