Kenaikan ini juga dipicu kekalahan Niger 2-0 dari Angola, yang membuat Niger turun ke posisi 129.
China, lawan berikutnya, berada di peringkat 91, unggul 38 posisi, namun Indonesia tetap termotivasi untuk menang.
Dikutip dari Footy Ranking, jika Indonesia mengalahkan China, Rizky Ridho dkk. akan naik ke posisi 124, melewati Sierra Leone, Central African Republic, India, dan Cyprus, dengan tambahan 15,31 poin, total menjadi 1.143,83.
Namun, ini tergantung hasil buruk tim-tim tersebut. Jika imbang, Indonesia hanya naik dua peringkat ke posisi 126 dengan 1.131,37 poin.
Namun, kekalahan akan menurunkan Indonesia kembali ke posisi 129 dengan 1.118,87 poin, kehilangan 9,69 poin.
Kontributor : Imadudin Robani Adam