Suara.com - Bukan hanya netizen Indonesia yang geram dengan wasit Ahmed Al-Kaf. Warganet dari belahan dunia lain juga merasa kesal dan beramai-ramai memberikan dukungan terhadap Timnas Indonesia yang dianggap dicurangi wasit.
Banyak fans sepak bola di berbagai negara yang menyaksikan pertandingan Bahrain vs Timnas Indonesia dalam matchday ketiga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Kamis (10/10/2024).
Laga itu berakhir imbang 2-2, tetapi kepemimpinan wasit Ahmed Al Kaf disorot akibat membiarkan laga terus berjalan melebihi tambahan waktu yang ditentukan.
Timnas Indonesia masih unggul 2-1 saat waktu menunjukan menit 90+6, sesuai durasi tambahan yang diberikan wasit.
Baca Juga: Minta Maaf ke Masyarakat Indonesia, Wasit Ahmed Al-Kaf: Pahami Posisi Saya....
Namun, Al Kaf tidak meniup peluit tanda berakhirnya peretandingan. Dia membiarkan laga terus berjalan hingga Bahrain mencetak gol penyama kedudukan pada menit 90+9 melalui Ahmed Marhoon.
Gol Bahrain pun bikin publik Indonesia geram. Pasalnya, wasit dianggap lalai dalam menentukan kapan laga berakhir.
Dikecam Sana-sini
Sejak awal pertandingan, netizen sudah mengeluhkan kepemimpinan wasit Ahmed Al-Kaf, yang dinilai memberikan banyak pelanggaran ringan untuk Bahrain.
Puncak kontroversi terjadi di masa injury time babak kedua ketika ofisial keempat menetapkan waktu tambahan enam menit, tetapi Al-Kaf melanjutkan hingga menit ke-99.
Baca Juga: Borok AFC Terbongkar? Jejak Shaikh Salman dan Keputusan Kontroversial Wasit
Meski wasit dapat memberikan waktu tambahan lebih, indikator seperti adanya pergantian pemain atau cedera yang dianggap memakan banyak waktu,harus terpenuhi.
Namun, selama enam menit injury time, tidak ada kejadian signifikan yang memerlukan perpanjangan waktu.
Netizen dari berbagai negara, termasuk pundit Malaysia, pemain Filipina, dan podcaster Irak, juga mengecam keputusan Al Kaf. Berikut cuitan mereka.
"Akhirnya, Ahmed Al Kaf berulah lagi. Indonesia benar-benar dirugikan dalam laga ini." Kata Aiman Roshizam dari Irak.
"Serius, wasit merugikan Indonesia. Sangat memalukan." Kata eks Filipina, Daisuke Sato.
"Kepada saudara-saudara di Indonesia, kami dari Irak memahami rasa sakit kalian. Perwasitan di sepak bola Asia sering kali meragukan. Tanyalah pada Aymen Hussein dan Rebin Sulaka." Ucap podcaster Irak Hassanane Balal.
Kontributor : Imadudin Robani Adam