Suara.com - Pemain Bahrain yang mencetak brace lawan timnas Indonesia, Mohamed Marhoon menyombongkan diri dengan mengatakan mereka menguasai jalannya pertandingan.
Timnas Indonesia bertandang melawan Bahrain dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kamis (10/10/2024).
Bahrain sempat unggul lebih dulu lewat Mohamed Marhoon. Lalu skuad Garuda bisa berbalik unggul berkat gol Ragnar Oratmangoen serta Rafael Struick.
Akan tetapi, kemenangan di depan mata sirna karena keputusan wasit yang tidak meniup peluit padahal masa injuri time telah habis.
Baca Juga: Cuma di Bahrain, Pemain Timnas Bisa Diculik dan Ditangkap
Tambahan menit yang diberikan awalnya adalah enam, tapi wasit tak meniup peluit sampai injnury time menit ke-9. Bahrain pun berhasil menyamakan skor menjadi 2-2.
Marhoon yang jadi pahlawan Bahrain lantas mengungkapkan kesombongannya. Ia mengatakan tim asuhan Dragan Talajic menguasai pertandingan.
"Kami mengendalikan pertandingan. Menyia-nyiakan banyak peluang dan kami meminta maaf kepada fans Bahrain," ucap pemain berusia 26 tahun ini.
"Kami berusaha meraih tiga poin, namun kami tidak berhasil dan perjalanan kualifikasi masih panjang," imbuhnya.
Di Instagramnya, Marhoon juga memamerkan dua gol yang diciptakan ke gawang skuad Garuda. Ia mengucapkan syukur Alhamdulilah.
Baca Juga: Media Belanda Hingga AS Soroti Wasit Kontroversial di Laga Bahrain vs Indonesia