Suara.com - Sosial media menjadi salah satu alat exposure yang kuat bagi para pemain Timnas Indonesia menunjukkan pesonanya, namun ada sejumlah nama yang justru jarang memainkannya.
Euforia Timnas Indonesia justru tak dimanfaatkan sejumlah pemain untuk mendapatkan sorotan lebih lewat media sosial.
Padahal Indonesia merupakan ladang terbesar untuk bisa mendapatkan exposure yang tinggi lewat media sosial apa pun macamnya.
Hal ini terlihat dari tiga pemain Timnas Indonesia yang cukup dan bahkan bisa dibilang jarang masuk ke sosial media masing-masing.
Baca Juga: Tak Ada Vietnam, Hanya Dua Negara ASEAN yang Siarkan Laga Timnas Indonesia vs Bahrain
Entah karena masalah pribadi atau yang lain, akun Instagram sejumlah pemain yang saat ini tergabung di skuad Garuda justru sunyi.
Lantas siapa para pemain yang jarang memainkan media sosial mereka saat ini? berikut ini di antaranya pemain tersebut.
Tiba-tiba, ya begitulah netizen Tanah Air yang dikejutkan dengan sosok Calvin Verdonk yang selalu datang secara tiba-tiba.
Seperti halnya saat ini di Bahrain, Verdonk tanpa memberitahu fan Timnas Indonesia lewat Instagram pribadi tiba-tiba muncul.
Baca Juga: Kevin Diks Perkaya Taktik Timnas Indonesia, Bisa Main di 5 Posisi Berbeda
Dan bukan sekali ini saja dilakukan pemain berusia 27 tahun ini, di laga-laga sebelumnya sejak membela Timnas Indonesia juga begitu.
Unggahan terakhir akun Instragram Verdonk pun tercatat pada 29 September lalu memperlihatkan aksinya bermain untuk NEC Nijmegen.
Elkan Baggott sebenarnya pemain yang aktif berselancar di media sosial, akan tetapi hal itu berubah sejak ia tak lagi dipanggil ke Timnas Indonesia.
Unggahan terakhir Elkan di Instagram tercatat pada 29 Agustus lalu, itu pun ketika merayakan hari ulang tahun sang kekasih.
Elkan semakin tergusur dengan hadirnya sejumlah pemain keturunan lain, ditambah masalahnya dengan Shin Tae-yong karena play-off Olimpiade 2024.
Namanya semakin menghilang, seiring kehadiran Mees Hilgers dan juga pemain keturunan Indonesia lainnya yang merapat.
3. Thom Haye
Terkenal sebagai pemain yang dituakan di Timnas Indonesia, Thom Haye ternyata juga jarang memainkan akun media sosial pribadinya.
Postingan terakhir Thom Haye pada 27 September lalu, memperlihatkan ia sedang berada di kedai kopidi Belanda.
Unggahan Thom Haye juga tidak neko-neko, selain memperlihatkan sisinya yang hobi minum kopi, lainnya hanya sepak bola.
Aksinya berlaga untuk Timnas Indonesia dan unggahan bersama klub yang dibelanya, saat ini Thom Haye memiliki 1,7 juta pengikut.
Kontributor: Eko